Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
- 250 gram tepung terigu protein tinggi
- 50 gram tepung terigu protein sedang
- 1/2 sendok makan ragi instan
- 50 gram gula pasir
- 20 gram susu bubuk
- 150 gram ubi ungu kukus, dihaluskan
- 1 butir telur
- 1 kuning telur
- 100 ml air es
- 30 gram margarin
- 1 sendok teh garam
- minyak untuk menggoreng
- 20 buah tusuk sate
- 100 gram cokelat masak putih, dilelehkan untuk hiasan
Bahan Isi:
150 gram keju cepat leleh, dipotong kotak
Cara membuat:
- Campur tepung terigu, ragi instan, gula, dan susu bubuk. Aduk rata. Tambahkan ubi. Uleni rata.
- Masukkan telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. Tambahkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 15 menit.
- Kempiskan adonan. Ambil adonan 10 gram. Isikan dengan bahan isi dan bulatkan. Letakkan di loyang yang ditabur tipis tepung terigu. Diamkan 30 menit sampai mengembang.
- Goreng dengan minyak yang telah dipanaskan dengan api sedang sampai matang.
- Tusukkan dengan tusuk sate. Coret-coret dengan cokelat masak putih.
Itulah sedikit tips mengenai cara membuat donat yang empuk serta nikmat. Apabila Anda sudah mencobanya dirumah pasti Anda akan berkata bahwa membuat donat itu mudah sekali. Apabila Anda sudah berhasil membuatnya dengan baik untuk selanjutnya usahakan agar membuat donat yang unik serta menarik, sehingga buah hati serta keluarga maupun teman dekat Anda bisa menyukai donat buatan Anda.
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan berkomentar yang baik dan sopan....