Resep dan Cara membuat Keumamah

Keumamah adalah masakan khas Aceh yang dibuat dari bahan baku ikan. Ikan yang digunakan biasanya adalah ikan tongkol yang dikeringka dengan cara dijemur, lalu direbus dan kemudian disalai. Ikan kering ini diiris tipis - tipis dan dimasak dengan kentang dalam kuah kari yang kental. Orang luar Aceh sering menyebutnya ikan kayu.
Bumbu-bumbu lain yang digunakan antara lain asam sunti, salam koja, cabai rawit dan cabai hijau.


Bahan Ikan Keumamah Aceh:

  1. 2 Potong Ikan Keumamah (Ikan Kayu)
  2. 2 Tangkai Daun Kari
  3. Bahan Bumbu Giling:
  4. 1 Genggam Cabe Rawit
  5. 2 Genggam (Giling Kasar) Asam Sunti
  6. 2 Siung Bawang Merah
  7. 2 Buah Cabe Merah
  8. ½ Sendok Teh Kunyit

Bahan Bumbu Rajang Ikan Keumamah Aceh:

  1. 3 Siung Bawang Merah
  2. 5 Buah Cabe Hijau

Cara Membuat Ikan Keumamah Aceh:

  1. Iris Tipis-Tipis Keumamah
  2. Rendam Irisan Keumamah Dalam Air Hangat Selama 5 Menit
  3. Tumis Bumbu Giling
  4. Masukkan Keumamah Dan Air Secukupnya.
  5. Masukkan Bumbu Rajang Dan Daun Kare

Cara 2 Membuat Ikan Keumamah Aceh:

  1. Ikan kayu disayat tipis-tipis, atau disuwir-suwir, lalu direndam dalam air panas sampai menjadi lunak kembali..
  2. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak sampai matang.
  3. Tambahkan minyak kelapa, masukkan ikan kayu.
  4. Masukkan kentang, kacang panjang, dan cabe hijau utuh. Tambahkan air bila diperlukan. Masak sampai mendidih.
  5. Bila kurang menyukai masakan yang berminyak, penggunaan minyak kelapa dapat dikurangi sebanyak mungkin - misalnya hanya 1 sendok makan untuk menumis bumbu - dan pemasakan dilakukan dengan air.
  6. Sajikan dengan nasi pulen panas.

Cara membuat bubur kanji rumbi khas Aceh

Kanji Rumbi adalah sejenis bubur dengan cita rasa unik di provinsi Aceh, mirip dengan bubur ayam yang dijual di daerah lain Indonesia. Kanji rumbi dimasak dengan berbahan utama beras dan rempah-rempahm sebagai pelengkap rasanya lazimnya kanji rumbi juga dicampur dengan udang dan potongan daging. Tambahan lain yang cukup penting bagi makanan ini adalah sayur-sayuran berupa wortel dan kentang yang dipotong dadu dan dimasak bersama rebusan beras ketika memasaknya. Kanji rumbi ini mudah sekali kita jumpai didesa-desa di Aceh pada bulan Ramadhan terutama di wilayah Kabupaten Pidie dimana kanji rumbi disediakan secara gratis di masjid dan meunasah sebagai makanan berbuka puasa bersama. Dibeberapa kota kabupaten di Aceh pembagian kanji rumbi juga difasilitasi oleh pemerintah setempat dan pembagiannya dilakukan di masjid agung. Biasanya bagi orang yang berpuasa menyantap kanji rumbi dipercaya bisa menjaga pencernaan setelah seharian berpuasa.

Kanji Rumbi adalah sejenis bubur dengan citarasa unik di provinsi Aceh, mirip dengan bubur ayam yang dijual di daerah lain Indonesia. Kanji rumbi dimasak dengan berbahan utama beras dan rempah-rempahm sebagai pelengkap rasanya lazimnya kanji rumbi juga dicampur dengan udang dan potongan daging.
Resep Bubur Kanji Rumbi
Resep Bubur Kanji Rumbi Aceh -- Berikut ini adalah Resep Kanji Rumbi Aceh yang bisa anda coba buat untuk sajian keluarga anda di rumah.

Bahan Bubur Kanji Rumbi Aceh:
  1. 250 gram udang
  2. 1/2 ekor ayam
  3. 1/4 kg beras
  4. 1, 1/2  liter air

Bumbu Bubur Kanji Rumbi Aceh:
  1. 2 bonggol bawang putih, cincang halus
  2. 2 - 3 sendok makan margarine
  3. 2 lembar daun pandan, simpulkan
  4. 1 sendok teh merica bubuk
  5. 1/2  sendok makan garam

Bumbu yang dibungkus oleh kain:
  1. 5 butir cengkeh
  2. 5 butir kapulaga
  3. 2 buah pekak/kembang lawang
  4. 1 batang kayu manis
  5. 1 sendok makan ketumbar, tumbuk kasar
  6. 1 sendok teh merica, butiran
  7. 1/2 sendok teh adas/jinten manis
  8. 1/2 buah biji pala,memarkan

Pelengkap Bubur Kanji Rumbi Aceh:
  1. Daun seledri cincang halus
  2. Bawang merah goreng 

Cara Membuat Bubur Kanji Rumbi Aceh:
  1. Siapkan panci, masukkan ayam dan 1 1/2 liter air. Rebus ayam bersama dengan 1/4 porsi bawang putih hingga empuk dan matang. Angkat dan tiriskan. Sisihkan kaldunya. Suwir-suwir daging ayam dan buang tulangnya.
  2. Masukkan udang ke dalam kaldu bekas merebus ayam, rebus udang bersama dengan 1/4 porsi bawang putih hingga matang kemerahan. Angkat dan tiriskan. Sisihkan kaldunya. Kupas kulit udang dan potong-potong dadu dagingnya.
  3. Siapkan wajan, sangrai beras hingga kekuningan, dinginkan dan cuci bersih. Masak beras bersama kaldu ayam dan udang serta bumbu yang dibungkus hingga menjadi bubur. Jika kurang air, tambahkan menggunakan air biasa. 
  4. Siapkan wajan, panaskan margarine, tumis sisa bawang putih dan daun pandan hingga harum. Masukkan suwiran ayam dan udang rebus.  Aduk sebentar hingga harum. Tuangkan tumisan ke dalam bubur beserta minyak tumisannya, tambahkan garam, kaldu bubuk dan merica bubuk sesuai selera. Cicipi rasanya.
  5. Angkat bubur dan hidangkan panas-panas dengan taburan bawang merah goreng dandaun seledri cincang.


Resep dan cara membuat masakan ayam tangkap Khas Aceh

Ayam Tangkap adalah masakan khas Aceh yang terbuat dari ayam yang digoreng dengan bumbu dan rempah-rempah khas.
Kebiasaan menyantap ayam tangkap sudah menjadi bagian dari budaya masyarakat Aceh. Pengolahan ayam ini tidaklah sulit yaitu hanya dengan menggoreng setelah sebelumnya sudah terlebih dahulu diberi bumbu agar gurih saat disantap. Bumbu yang digunakan seperti bawang putih, lada, kemiri, garam, dan jahe. Setelah dibumbui, ayam lalu digoreng sekitar 5–10 menit. Pada saat yang bersamaan, dimasukkan pula beberapa genggam daun yang akan disajikan bersama ayam sehingga rasa rempah dedaunan turut meresap ke dalam daging ayam. Daun yang digunakan, di antaranya daun kari, potongan daun pandan, dan salam koja. Dedaunan itu pula yang kemudian menutupi sajian ayam tangkap pada setangkup piring.
Setelah ayam matang, dedaunan ini memang tetap disajikan dengan menutupi ayam sehingga terlihat ayam sengaja diletakkan di bawah dedaunan. Dedaunan ini selain sebagai daya tarik hidangan, sekaligus bisa dijadikan sebagai lalapan kering pelengkap potongan ayam. Jika masih dalam keadaan hangat, dedaunan ini bercita rasa kering seperti kerupuk.
Di beberapat tempat, masakan ini dijuluki juga dengan istilah ayam tsunami dikarenakan masakan ini biasanya disajikan dengan ditebarkan di piring seperti ketidakteraturan setelah bencana tsunami.

Berikut ini adalah Resep Ayam Tangkap yang bisa anda ciptakan sendiri sebagai hidangan buat keluarga anda yang suka dengan masakan Ayam.
Bahan Membuat Ayam Tangkap:
  1. 1 ekor ayam (sebaiknya ayam kampung)
  2. 8 tangkai daun salam koja (temurui)
  3. 4 lembar daun pandan, iris kasar
  4. 1 liter minyak goreng
  5. 1 cangkir air matang
  6. 2 buah cabai hijau

Bumbu Membuat Ayam Tangkap:
  1. 3 siung bawang putih (3 siung dirajang, 3 siung dihaluskan)
  2. 5 buah cabe rawit
  3. 3 buah bawang merah
  4. 1 ruas ibu jari (2 cm) kunyit
  5. 1 ruas ibu jari (2 cm) jahe
  6. 1 sdt garam
  7. air asam jawa, secukupnya

Cara Membuat Ayam Tangkap:
  1. Potong ayam menjadi 24-30 potongan kecil, kemudian cuci bersih. Bila perlu, remas-remasdengan air perasan jeruk nipis.
  2. Haluskan semua bumbu, campur dengan 200 ml air matang.
  3. Masukkan potongan ayam ke dalam bumbu, dan rendam selama 10 menit.
  4. Panaskan minyak di wajan besar sampai benar-benar mendidih. Goreng ayam sampai kecokelatan.
  5. Semua ayam harus tenggelam dalam minyak dan jangan sampai terlalu berhimpitan satu sama lain. Untuk hasil terbaik, gunakan wajan yang besar, dengan 2 liter minyak goreng. Atau, jangan menggoreng sekaligus, melainkan sedikit demi sedikit. (Ingat: keberhasilan masakan sederhana ini sangat bergantungpada teknik menggoreng).
  6. Menjelang ayam matang, masukkan irisan bawang merah, daun salam koja, daun pandan, dan cabe hijau. Teruskan menggoreng sekitar tiga menit lagi.
  7. Angkat, tiriskan, dan segera hidangkan dalam keadaan panas.

Cara membuat soto Medan

Soto, sroto, atau coto adalah makanan khas Indonesia yang terbuat dari kaldu daging dan sayuran. Daging yang paling sering digunakan adalah sapi dan ayam, tapi juga babi dan kambing. Berbagai daerah di Indonesia memiliki jenis soto sendiri, dengan kandungan yang berbeda-beda, misalnya soto moxer, soto mojokerto, soto mojopahit,Soto Sekengkel Banyumas,Soto Kediri, soto Madura, Soto Lamongan, soto Jepara, soto Betawi, soto Padang, soto Bandung, soto Sokaraja, soto Banjar, soto Medan, coto Makassar. Soto juga dinamai menurut kandungannya, misalnya soto ayam, soto babat, soto kambing. Soto memiliki banyak kemiripan dengan sop.
Karena ada beberapa jenis soto di Indonesia, masing-masing mempunyai cara penyajian yang berbeda-beda. Soto bisa dihidangkan dengan berbagai macam lauk, misalnya kerupuk, perkedel, emping melinjo, sambal, saus kacang, dan lain-lain. Dan juga pula dengan tambahan lainnya seperti sate telur pindang, sate kerang, jeruk limau, koya (campuran tumpukan kerupuk dengan bawang putih) dll. Seperti kita ketahui bahwa makanan pokok orang Indonesia adalah nasi, sehingga soto biasanya dihidangkan dengan nasi sebagai menu utama. Namun, ada perbedaan dalam hal menu utama nasi tersebut. Kebanyakan soto dihidangkan secara terpisah dengan nasi, seperti Soto Betawi, Soto Padang, dan lain-lain. Namun, ada juga yang dihidangkan bersama dengan nasi atau soto campur nasi, misalnya Soto Kudus. Selain itu, ada juga soto yang dihidangkan dengan lontong atau nasi yang sudah dimasak dengan dibungkus daun pisang, misalnya Coto Makassar. Kemudian, ada juga yang memakai mie, dan bukan nasi sebagai menu pokoknya, misalnya Soto Mie Bogor.

Kali ini kita akan mencoba membuat soto Medan, ikutilah petunjuk dan bahan yang digunakan serta cara membuatnya:
Bahan yang diperlukan:
  1. 1/2 kg ayam kampung, potong jadi dua bagian
  2. 2 sdm minyak goreng, untuk menumis
  3. 1 batang serai, memarkan
  4. 1 lembar daun salam
  5. 3 lembar daun jeruk purut
  6. 1/2 cm lengkuas, memarkan
  7. 500 ml santar encer
  8. 125 ml santan kental
  9. 1 sdt garam

Bumbu yang perlu di haluskan:
    * 6 siung bawang merah
    * 4 siung bawang putih
    * 1.5 sdm ketumbar butiran, sangrai
    * 1/2 sdt jinten
    * 1/2 sdt merica butiran
    * 1/2 cm jahe
    * 1/2 cm kunyit

Bahan Pelengkap:
    * 3 butir telur rebus, kupas, potong-potong
    * 250 gram kentang rebus, kupas, potong-potong
    * 125 gram tomat matang, potong-potong
    * 75 gram emping goreng
    * 1,5 sdm bawang merah goreng
    * Sambal rawit (sama dengan sambal Soto Padang)

Cara membuat soto medan:

  1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus bersama serai, daun salam, daun jeruk, dan lengkuas hingga harum.
  2. Masukkan potongan ayam, aduk rata. Masak sebentar hingga ayam kaku, angkat.
  3. Rebus ayam dan tumisan bumbu bersama santan encer diatas api kecing hingga ayam lunak. Angkat dan tiriskan potongan ayam.
  4. Tuang santan kental dan garam ke dalam kuah, masak sambil aduk-aduk hingga mendidih. Angkat.
  5. Lumuri ayam dengan sedikit garam lalu goreng hingga kecokelatan.
  6. Suwir-suwir daging ayam, sisihkan.
  7. Letakkan ayam suwir dalam mangkuk, tuangi dengan kuah santan panas.
  8. Sajikan bersama pelengkap dan sambal. (untuk 5 porsi)

Cara membuat soto pekalongan

Soto, sroto, atau coto adalah makanan khas Indonesia yang terbuat dari kaldu daging dan sayuran. Daging yang paling sering digunakan adalah sapi dan ayam, tapi juga babi dan kambing. Berbagai daerah di Indonesia memiliki jenis soto sendiri, dengan kandungan yang berbeda-beda, misalnya soto moxer, soto mojokerto, soto mojopahit,Soto Sekengkel Banyumas,Soto Kediri, soto Madura, Soto Lamongan, soto Jepara, soto Betawi, soto Padang, soto Bandung, soto Sokaraja, soto Banjar, soto Medan, coto Makassar. Soto juga dinamai menurut kandungannya, misalnya soto ayam, soto babat, soto kambing. Soto memiliki banyak kemiripan dengan sop.
Karena ada beberapa jenis soto di Indonesia, masing-masing mempunyai cara penyajian yang berbeda-beda. Soto bisa dihidangkan dengan berbagai macam lauk, misalnya kerupuk, perkedel, emping melinjo, sambal, saus kacang, dan lain-lain. Dan juga pula dengan tambahan lainnya seperti sate telur pindang, sate kerang, jeruk limau, koya (campuran tumpukan kerupuk dengan bawang putih) dll. Seperti kita ketahui bahwa makanan pokok orang Indonesia adalah nasi, sehingga soto biasanya dihidangkan dengan nasi sebagai menu utama. Namun, ada perbedaan dalam hal menu utama nasi tersebut. Kebanyakan soto dihidangkan secara terpisah dengan nasi, seperti Soto Betawi, Soto Padang, dan lain-lain. Namun, ada juga yang dihidangkan bersama dengan nasi atau soto campur nasi, misalnya Soto Kudus. Selain itu, ada juga soto yang dihidangkan dengan lontong atau nasi yang sudah dimasak dengan dibungkus daun pisang, misalnya Coto Makassar. Kemudian, ada juga yang memakai mie, dan bukan nasi sebagai menu pokoknya, misalnya Soto Mie Bogor.

Kali ini kita akan mencoba membuat soto pekalongan, ikutilah petunjuk dan bahan yang digunakan serta cara membuatnya:

Bahan yang digunakan: 
  1. 1 batang serai, memarkan
  2. 2 lembar daun salam
  3. 500 gr daging sapi , potong-potong
  4. 2 liter air
  5.  2 sendok makan taoco
  6. garam dan gula pasir secukupnya
  7. 2 sendok makan minyak goreng

Bumbu yang dihaluskan:
  1. 4 siung bawang putih
  2. 8 butir bawang merah
  3. 5 buah cabai merah
  4. 1/2 sendok teh lada butiran
  5. 1 cm jahe

Bahan pelengkap: 
  1. 100 gr bihun, goreng hingga kering 
  2. 1 sendok makan bawang goreng
  3. 1 sendok makan seledri, cincang
  4. telur rebus
  5. kecap manis
  6. emping goreng

Cara pembuatan soto Pekalongan:
Rebus daging hingga lunak, angkat. Sisihkan.Panaskan minyak, tumis bumbu halus,, taoco dan serai, daun salam taoco hingga harum. Masukkan tumisan bumbu ke dalam rebusan daging, tambahkan garam dan gula pasir, masak hingga matang. Angkat.

Sajikan dengan ketupat dan bihun goreng. Tuang kuah soto dan daging.
di tambah dengan bawang goreng, seledri, telur rebus, kecap, dan emping . selamet menikmati
Hasil: 5 porsi

Cara membuat soto babat sapi

Resep Soto Babat Sapi Spesial. Banyak rupa ternyata ada dari madura, betawi, lamongan, namun cara membuat soto ini tetap hampir sama saja, yang sama adalah tetap enak. Jadi anda jangan kuatir tentang rasa karena masakan tradisional indonesia hampir semuanya enak dan pastinya sesuai dengan lidah kita. Nah bikin soto babat ini berasal dari daging sapi, bukan kambing, sebelumnya pilihkan bahan yang masih segar dan bagus biar rasanya nanti enak. bahan bahan Soto babat spesial dan bumbu Soto babat yang enak asli anda bisa baca resep masakan Soto babat asli di bawah ini:
Bahan memasak soto babat babat :

  1. 750 gram babat sapi yang sudah bersih
  2. 2 batang serai kemudian di memarkan
  3. 4 lembar daun jeruk purut
  4. 3 sendok makan minyak sayur
  5. 2 batang daun bawang, potong kasar
  6. 2 liter air

Bumbu soto babat yang dihaluskan :

  1. 10 butir bawang merah
  2. 4 siung bawang putih
  3. 1 sendok teh merica butiran, sangrai
  4. 2 cm jahe
  5. 2 cm kunyit
  6. 1 sendok teh garam

Pelengkap resep soto babat asli enak:

  • 50 gram suun kering, seduh hingga lunak kemudian tiriskan
  • 3 sendok makan bawang merah goreng
  • sambal rawit

Cara membuat coto babat asli enak :

  1. Rebus babat dengan air secukupnya bersama daun salam dan serai hingga babat hampir lunak. Angkat babat, buang airnya. Potong-potong babat 3×2 cm.
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk dan serai hingga harum.
  3. Tambahkan daun bawang, aduk rata. Angkat.
  4. Taruh dalam panci, tuangi air, masukkan babat.
  5. Rebus dengan api kecil hingga babat lunak dan bumbu meresap. Angkat.
  6. Penyajian: Taruh suun di mangkuk saji, tuangi babat bersama kuahnya.
  7. Taburi bawang merah goreng.
  8. Sajikan panas dengan sambal rawit.

terimakasih telah membaca Cara membuat soto babat sapi, semoga informasi cara membuat soto babat sapi ini dapat berguna dan bermanfaat... Selamat mencoba.... By: kokiibu.blogspot.com

Cara membuat soto bebek

Soto Ayam, Soto Daging sudah biasa di telinga kita, mau yang lain daripada yg lain ? Kali ini saya akan sharing Sajian Cara membuat Soto Bebek, dengan bahan bebek bisa di buat menjadi variasi masakan yang berbeda. Selamat Mencoba.



BAHAN:
  1. ½ ekor (300 g) bebek, potong 2 bagian
  2. 2 sendok makan cuka masak
  3. 1 sendok teh garam
  4. 100 ml minyak untuk menumis
  5. 10 lembar daun jeruk purut
  6. 2 lembar daun salam
  7. 3 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
  8. 2 L air
Bumbu halus:
  1. 10 butir bawang merah
  2. 5 siung bawang putih
  3. 4 jahe
  4. 4 cm kunyit, bakar
  5. 1 sendok teh merica bubuk
  6. 1 sendok teh garam
Pelengkap:
  1. 100 g suun kering, seduh air mendidih
  2. 1 batang seledri, iris halus
  3. 1 sendok makan bawang goreng
  4. 1 buah jeruk nipis
  5. Sambal rawit merah rebus, siap pakai
CARA MEMBUAT:
  1. Lumuri potongan bebek dengan cuka masak dan garam. Diamkan selama 1 jam, sisihkan.
  2. Panaskan 3 sendok makan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam, dan serai hingga harum. Angkat. Sisihkan.
  3. Rebus air bersama daging bebek dan bumbu tumis di atas api kecil hingga daging bebek empuk dan matang. Tiriskan daging bebeknya.
  4. Panaskan sisa minyak, goreng potongan bebek rebus hingga berubah warna. Angkat. Suwir-suwir kasar daging bebek. Sisihkan.
  5. Penyajian: Susun suun dan suwiran daging bebek dalam mangkuk saji. Beri taburan daun seledri, bawang goreng, perasan air jeruk nipis, dan sambal.
TIPS Mengolah daging bebek
DAGING bebek memiliki keunikan tersendiri dibandingkan daging unggas lain. Dagingnya lebih liat dan basah, tetapi rasanya gurih. Di Prancis, bebek merupakan hidangan istimewa dan menjadi label masakan yang populer.

Namun, untuk menciptakan hidangan atau masakan dari bebek yang sesuai lezat dan sesuai selera dibutuhkan pengetahuan, pengenalan bahan, serta teknik memasak yang benar. Agar tak salah mengolahnya, baca tip berikut:
  1. Daging bebek memiliki aroma yang lebih amis, sehingga penangannya tentu lebih rumit dibandingkan daging ayam. Terutama untuk mengempukkan dagingnya yang liat serta menghilangkan aroma amis yang menyengat, dibutuhkan waktu dan pengalaman memasak.
  2. Sebelum mengolah daging bebek menjadi masakan tertentu, tangani dulu bulu-bulunya yang dikenal sulit terlepas oleh rendaman air panas sekali pun, sehingga terkadang kita mesti mencabutinya dengan alat penjepit lalu menggarangnya sebentar di atas api. Setelah itu, baru bisa merebusnya dengan air yang lebih banyak biar empuk. Atau dengan melumuri meat tenderizer setelah daging dipotong-potong.
  3. Untuk mengurangi aroma anyir, daging bebek bisa direndam dalam larutan jeruk nipis atau cuka. Ketika memasaknya, campurkanlah bumbu penambah aroma seperti sereh, daun salam, daun jeruk, atau lengkuas.
Dengan cara ini, aroma anyir daging bebek akan hilang sehingga tidak merusak selera penggemar masakan daging bebek.

Cara membuat soto ayam Lamongan

Cara membuat soto ayam Lamongan Lezat
Cara Membuat Soto Ayam Lamongan - Bahan yang dibutuhkan untuk Membuat Soto Ayam Lamongan:
  1. Setengah ekor ayam (300gr) ayam
  2. 1.750ml air
  3. 2 cm lengkuas, memarkan
  4. 1 butir cengkeh
  5. 2 batang serai, memarkan
  6. 1 sendok teh garam
  7. minyak goreng
  8. 2 sendok teh air jeruk nipis
  9. 1 sendok makan kecap manis
Bumbu yang dihaluskan:
  1. 8 butir bawang merah
  2. 4 siung bawang putih
  3. 2 cm kunyit
  4. 2 cm jahe
  5. 1 sdt merica
  6. 1 sdm ketumbar sangrai
  7. 3 butir kemiri sangrai
Pelengkap Soto Ayam Lamongan:
  1. 100gr toge
  2. 30gr suun kering
  3. 2 butir telur rebus
  4. 30gr kol, iris tipis
  5. 1 batang seledri, iris tipis
  6. 1 sendok makan bawang putih goreng
  7. cabe rawit
Cara Membuat Soto Ayam Lamongan:
  1. Masukkan ayam bersama air ke dalam panci, kemudian tambahkan lengkuas, cengkeh, serai dan garam, masak sampai mendidih. Kecilkan apinya, rebus hingga kaldu ayam berminyak dan ayam lunak. Keluarkan ayam dari panci kemudian ukur kaldunya sebanyak 1.250 ml. Rebus kembali kaldu diatas api kecil. Goreng ayam hingga kering, angkat, tiriskan, suwir-suwir dagingnya lalu sisihkan.
  2. Panaskan 4 sdm minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum, angkat lalu masukkan kedalam panci kaldu. Masak terus sampai bau bumbu hilang dan kuahnya tinggal 1000ml. Tambahkan air jeruk nipis dan kecap manis.
  3. Seduh toge dan suun dengan air panas secara terpisah, tiriskan. Kupas telur rebus, belah masing-masing menjadi 2 - 4 bagian.
  4. Siapkan mangkuk saji, letakkan ayam yang telah disuwir tadi, kemudian toge, suun dan kol. Siram dengan kuah panas, taburi seledri dan bawang putih goreng. Taruh telur rebus di atasnya, sajikan selagi panas bersama cabe rawit.
  5. Resep soto ayam lamongan ini untuk 4 porsi.
English
How to make chicken soup Lamongan Delicious
How to Make Chicken Soto Lamongan - Materials Needed for Making Soto Ayam Lamongan:
  1. Half chickens (300gr) chicken
  2. 1.750ml water
  3. 2 cm galangal, crushed
  4. 1 whole clove
  5. 2 stalks lemongrass, crushed
  6. 1 teaspoon salt
  7. cooking oil
  8. 2 teaspoons lime juice
  9. 1 tablespoon soy sauce
Spices that are:
     8 red onions
     4 cloves of garlic
     2 cm turmeric
     2 cm ginger
     1 tsp pepper
     1 tablespoon toasted coriander
     3 grains of toasted hazelnut
Complementary Soto Ayam Lamongan:
     100gr toge
     30gr dry suun
     2 boiled eggs
     30gr cabbage, thinly sliced
     1 stalk celery, thinly sliced
     1 tablespoon garlic fries
     cayenne pepper

How to Make Chicken Soto Lamongan:
  1. Add chicken to the pan with water, then add ginger, clove, lemongrass and salt, cook until boiling. Reduce the heat, boil until the oily chicken broth and chicken tenders. Remove the chicken from the pan and then measuring 1,250 ml broth. Boil the broth over low heat again. Fried chicken to dry, remove and drain, shredded-shredded meat and set aside.
  2. Heat 4 tablespoons cooking oil, saute ground spices until fragrant, remove from heat and insert into the pot of broth. Continue to cook until the smell is gone and gravy seasoning stay 1000ml. Add lime juice and soy sauce.  
  3. Makers and suun sprouts separately with hot water, drain. Peel the hard-boiled eggs, cut each into 2-4 parts.  
  4. Prepare a serving bowl, place the chicken that has been disuwir earlier, then sprouts, and cabbage suun. Flush with hot sauce, sprinkle with celery and fried garlic. Put a poached egg on top and serve while hot with cayenne pepper.  
  5. Lamongan chicken soup recipe is for 4 servings.

Cara membuat soto Pacitan

Soto, sroto, atau coto adalah makanan khas Indonesia yang terbuat dari kaldu daging dan sayuran. Daging yang paling sering digunakan adalah sapi dan ayam, tapi juga babi dan kambing. Berbagai daerah di Indonesia memiliki jenis soto sendiri, dengan kandungan yang berbeda-beda, misalnya soto moxer, soto mojokerto, soto mojopahit,Soto Sekengkel Banyumas,Soto Kediri, soto Madura, Soto Lamongan, soto Jepara, soto Betawi, soto Padang, soto Bandung, soto Sokaraja, soto Banjar, soto Medan, coto Makassar. Soto juga dinamai menurut kandungannya, misalnya soto ayam, soto babat, soto kambing.

Tapi kali ini kita akan membuat soto pacitan yang cukup terkenal enak dan lezat (dijamin nambah terus)
Bahan-bahan:
  1.     Ayam kampung 1 ekor
  2.     Bawang putih 8 siung
  3.     Merica 1 sendok teh
  4.     Kunyit 1 ruas jari
  5.     Jahe 2 ruas jari
  6.     Laos 2 ruas jari
  7.     Serai 3 tangkai
  8.     Daun salam 3 lembar
  9.     Tomat 1 butir
  10.     Daun prei 3 tangkai
  11.     Seledri 2 tangkai
  12.     Jeruk nipis 1 buah
  13.     Garam secukupnya
  14.     Gula secukupnya
  15.     Minyak goreng secukupnya
  16.     Kacang tanah secukupnya
Cara membuat:
  1. Rebus air kurang lebih 7 gelas belimbing hingga mendidih. Masukkan ayam kampung, masak hingga empuk, kemudian angkat.
  2. Haluskan bawang, merica, dan kunyit.
  3. Keprak jahe, laos, dan serai
  4. Tumis bumbu yang telah dihaluskan dengan sedikit minyak. Setelah harum, masukkan bumbu yang telah dikeprak.
  5. Setelah matang, masukkan kedalam kaldu ayam. Tambahkan daun salam dan irisan tomat serta daun prei dan seledri
  6. Masukkan garam, gula pasir. Didihkan hingga semua bumbu matang selama kurang lebih 15 menit.
  7. Tambahkan jeruk nipis sesuai selera
  8. Sebagai topping utama, ayam yang telah direbus dibumbui bawang, kunyit dan garam yang telah dihaluskan.
  9. Setelah bumbu meresap, goreng ayam lalu potong kecil-kecil.
Tips:
  1. Sebaiknya gunakan ayam kampung, sebab selain aromanya lebih kuat dan gurih, kadar lemaknya juga rendah.
  2. Saat memasukkan seledri dan daun prei, sebaiknya diikat agar lebih mudah saat mengaduk.
  3. Jeruk nipis dicampurkan di awal agar tidak terlalu ribet saat disajikan. “Toh tidak akan merusak rasa, justru rasa asamnya lebih meresap ke dalam kuah,” tegas Yuli Vieta.
  4. Soto paling afdol dihidangkan dengan topping. Soto Pacitan bisa disajikan dengan topping Seledri yang dicincang, Bawang goreng, kecambah, kecap, dan kacang tanah goreng. “Jangan lupa kacang tanah goreng, itu ciri khas Soto Pacitan,” ujarnya mengingatkan.

Cara membuat sate ayam blora

Sate adalah makanan yang terbuat dari potongan daging yang dipotong kecil-kecil dan ditusuki dengan tusukan sate yang biasanya dibuat dari lidi tulang daun kelapa atau bambu, kemudian dibakar menggunakan bara arang kayu. Sate kemudian disajikan dengan berbagai macam bumbu yang bergantung pada variasi resep sate. Daging yang dijadikan sate antara lain daging ayam, kambing, domba, sapi, babi, ikan, dan lain-lain.
Sate diketahui berasal dari Jawa, Indonesia, dan dapat ditemukan di mana saja di Indonesia dan telah dianggap sebagai salah satu masakan nasional Indonesia.Sate juga populer di negara-negara Asia Tenggara lainnya seperti Malaysia, Singapura, Filipina, dan Thailand. Sate juga populer di Belanda yang dipengaruhi masakan Indonesia yang dulu merupakan koloninya.
Resep Bahan Sate Ayam Blora :

Ayam fillet 800 gram, potong dadu
Air 1000 ml
Daun alam 2 lembar
Lengkuas 1 cm, memarkan
Serai 2 batang, memarkan
Garam ½ sendok teh
Tusuk sate secukupnya
Resep Bumbu 1 Sate Ayam Blora, dihaluskan :

Ketumbar 1 sendok teh
Bawang putih 4 siung
Garam 1 sendok teh
Resep Kuah Sate Ayam Blora :

Minyak sayur 1 sendok makan
Daun jeruk purut 2 lembar
Serai 1 batang, ambil bagian yang putihnya, memarkan
Lengkuas 1 cm, memarkan
Santan 1000 ml
Air asam jawa 2 sendok makan
Resep Bumbu 2 Sate Ayam Blora, dihaluskan :

Bawang putih 2 siung
Bawang merah 3 butir
Kemiri 2 butir
Merica butiran ½ sendok teh
Jinten sangrai ½ sendok teh
Kunyit 1 cm
Biji pala ¼ butir
Garam 2 sendok teh
Gula pasir 1 sendok teh
Resep Sambal Kacang :

Kacang tanah 100 gram, sangrai, kupas, haluskan
Air 200 ml
Air jeruk limau 1 sendok teh
Kecap manis 1 sendok makan
Resep Bumbu 3 Sate Ayam Blora, dihaluskan  :

Cabe merah 1 buah
Cabe rawit merah 5 buah
Bawang merah 6 butir
Bawang putih 3 siung
Garam 1 sendok teh
Gula pasir ½ sendok makan
Pelengkap Sate Ayam Blora :

Getuk singkong 100 gram, potong-potong, jemur, goreng hingga kering
Cabe rawit 10 buah, goreng, haluskan
Jeruk nipis 4 buah
Cara membuat Sate Ayam Blora :

Potong ayam bentuk dadu. Rebus ayam bersama daun salam, serai, lengkuas, dan garam hingga lunak.
Masak daging ayam bersama bumbu halus 1 hingga bumbu meresap dan kuahnya kental. Angkat.
Tusuk ayam hingga 4-5 potong. Bakar di atas api sambil dibalik-balik hingga matang. Angkat.
Kuah: panasksan minyak, tumis bumbu halus 2, daun jeruk, serai, hingga harum dan matang. Angkat. Masukkan ke dalam santan, tambahkan air asam, masak dengan api kecil hingga mendidih dan bumbu meresap.
Sambal: campur kacang halus, bersama bumbu halus 3, air, air jeruk dan kecap manis. Aduk rata.
Penyajian: sajikan sate di piring saji bersama nasi putih, dan taruh kuah dalam mangkuk saji, sajikan bersama pelengkapnya.
Mungkin ingin daging dengan variasi lain, daging ayam bisa diganti dengan daging jeroan sapi.

Makanan Khas