Cara membuat garang asem khas bali

Garang asem khas bali ini tidak kalah enak dengan garang asem khas jawa walaupun intinya sama-sama makanan garang asem tetapi disini memiliki rasa yang berbeda, ok langsung saja kita praktekkan

Bahan membuat garang asem khas bali:

  1. 1 ekor ayam (1kg), potong sesuai selera
  2. 5 sendok makan minyak gor3ng
  3. 2 lembar daun salam
  4. 2 lembar daun jeruk
  5. 1 jari lengkuas, memarkan
  6. 1 jari jahe, memarkan
  7. 1 buah jeruk purut, ambil airnya
  8. 500cc air

Bumbu yang dihaluskan :

  1. 8 butir bawang merah
  2. 4 siung bawang putih
  3. 2 cm kunyit
  4. 2 butir kemiri
  5. ½ sendok teh merica bulat
  6. 1 batang serai, ambil putihnya
  7. 2 buah cabe rawit
  8. 3 buah cabe merah
  9. ½ sendok teh terasi
  10. 1 buah tomat, iris-iris
  11. ¼ bagian gula jawa utuh
  12. Garam dan gula pasir secukupnya

Cara membuat garang asem khas bali:

  1. Aduk ayam bersama bumbu yang sudah dihaluskan dan air jeruk purut, diamkan selama 10 menit agar bumbu meresap. 
  2. Kemudian masukkan 500 cc air dan minyak goreng, daun salam, daun jeruk, lengkuas dan jahe. Rebus semua bahan sampai daging empuk dan matang. Angkat dan sajikan segera

Cara membuat Bebek Betutu Khas Bali

Kembali memasak dengan resep-resep special memang menyenangkan, setelah beberapa hari tidak memposting kan resep kali ini kembali dengan resep istimewa dengan bahan dasar yang berbeda namun dengan cara pengolahan dan cara memasak yang sama. Salah satu resep masakan khas nusantara ini sudah tidak asing lagi untuk orang Indonesia yang sudah pernah singgah di pulau dewata Bali. 

Setelah sebelumnya membagikan resep Istimewa Ayam Betutu kali ini juga akan dibagikan resep Istimewa yang lain yaitu Bebek Betutu. Kedua bahan ini memang sudah biasa dipilih untuk memasak dengan bumbu betutu. Betutu sendiri merupakan salah satu lauk pauk yang berbahan dasar ayam atau bebek yang masih utuh/tidak terpotong-potong yang kemudian diluluri atau dilumuri dan diisi dengan bumbu-bumbu khas kemudian di masak dengan cara dipanggan diatas api sekam. 

Bahan membuat Bebek Betutu Khas Bali:
  1. 1 ekor ( 1½ kg ) bebek/ayam besar
  2. 100 gr daun singkong muda, rebus
  3. hingga lunak, peras, potong-potong
  4. 5 sdm minyak, untuk menumis
  5. daun pisang/aluminium foil, untuk pembungkus

Bumbu yang dihaluskan membuat Bebek Betutu Khas Bali:
  1. 7 buah cabai merah dan 5 rawit
  2. 5 buah kemiri, disangrai
  3. 10 buah bawang merah
  4. 1 sdt terasi
  5. 5 buah bawang putih
  6. 1 sdm ketumbar, disangrai
  7. 1½ sdm serai, diiris halus
  8. 2 sdt merica bulat
  9. 1 sdm lengkuas dicincang
  10. ½ sdt pala bubuk
  11. 2 sdt kunyit dicincang
  12. 4 lembar daun jeruk purut
  13. 2 sdt jahe dicincang
  14. 2 sdt kencur dicincang
  15. garam dan gula menurut selera

Cara Membuat Bebek Betutu Khas Bali:
  1. Tumis bumbu halus sampai harum dan kering. Angkat dan dinginkan. Bagi menjadi dua bagian.
  2. Campur satu bagian bumbu dengan daun singkong. Masukkan dalam rongga badan ayam, semat lubangnya dengan tusuk gigi. Lumuri sisa bumbu pada permukaan ayam dan di bawah kulit.
  3. Bungkus dengan beberapa lapis daun pisang, ikat erat dengan tali. Panggang dalam oven dengan panas 180°C, selama 2-3 jam sampai matang.
  4. Angkat, potong-potong dan hidangkan.

Cara membuat Be Pasih Mesambel Matah Khas Bali

Sajian Be Pasih Mesambel Matah ini merupakan makanan seafood khas Bali. Terbuat dari ikan laut segar yang di proses dengan cara di panggang atau sering disebut ikan bakar. Ikan Bakar pada umumnya penyajian menggunakan sambel yang sudah di haluskan dan di goreng.

Bahan Be Pasih Mesambel Matah:

  1. 300 gram ikan tenggiri fillet, potong dadu
  2. 1 sdm asam jawa, larutkan dalam 25 ml air hangat (ambil airnya)
  3. 1/2 sdt merica hitam bubuk
  4. 1/2 sdt gula pasir
  5. 2 lembar daun jeruk nipis, buang tulangnya, iris
  6. 1 sdm minyak
  7. 6 lembar daun salam
  8. 1 sdt garam
  9. Daun pisang untuk membungkus
  10. 1 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus Be Pasih Mesambel Matah:

  1. 4 siung bawang merah
  2. 2 siung bawang putih
  3. 2 buah cabai merah, dibuang biji
  4. 1 cm lengkuas
  5. 1 buah cengkeh
  6. 1/2 cm kencur
  7. 1 cm kunyit, bakar
  8. 1/2 sdt ketumbar
  9. 1 1/2 butir kemiri sangrai
  10. 1/2 sdt terasi bakar
  11. 1/8 sdt merica hitam
  12. 1/8 sdt pala

Bahan Sambal Matah :

  1. 12 butir bawang merah, potong jadi 4 bagian
  2. 3 siung bawang putih, iris tipis
  3. 8 buah cabai rawit hijau, iris tipis
  4. 5 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya, iris-iris
  5. 3/4 sendok teh terasi, bakar
  6. 3 batang serai, ambil putihnya, iris-iris
  7. 3/4 sdt garam
  8. 1/8 sdt merica hitam, tumbuk halus
  9. 1 1/2 sdm air jeruk nipis
  10. 1/4 sdt gula pasir
  11. 1 sdm minyak

Bahan Sambal Tomat:

  1. 4 siung bawang putih, iris
  2. 10 butir bawang merah, iris
  3. 10 buah cabai merah, dibuang bijinya iris-iris
  4. 2 buah tomat, potong - potong
  5. 1 sdt terasi bakar, dihaluskan
  6. 1 sdt air jeruk
  7. 1 1/4 sdt garam
  8. 3/4 sdt gula pasir
  9. 4 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Be Pasih Mesambel Matah:

  1. Panaskan sedikit minyak dan tumis bumbu sampai harum. Sisihkan.
  2. Aduk rata semua bahan kecuali daun salam dan bumbu halus. Diamkan selama 2 jam.
  3. Ambil selembar daun pisang dan daun salam ditengahnya. Letakkan adonan ditengahnya, bungkus tum.
  4. Panggang di oven selama 30 menit sampai matang.
  5. Sambal matah: Aduk rata semua bahan kecuali daun jeruk.
  6. Sambal tomat: Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang merah, cabai, tomat, dan terasi hingga harum. Tambahkan air jeruk, garam, dan gula. Haluskan.
  7. Sajikan ikan panas dengan pelengkap sambal matah, sambal tomat, daun jeruk nipis iris, dan nasi.
  8. (Untuk 6 buah)

Cara membuat ayam betutu khas bali

Betutu adalah lauk yang terbuat dari ayam atau bebek yang utuh yang berisi bumbu, kemudian dipanggang dalam api sekam. Betutu ini telah dikenal di seluruh kabupaten di Bali. Salah satu produsen betutu adalah desa Melinggih, kecamatam payangan kabupaten Gianyar. Ayam betutu juga merupakan makanan khas Gilimanuk. Betutu digunakan sebagai sajian pada upacara keagamaan dan upacara adat serta sebagai hidangan dan di jual. Konsumennya tidak hanya masyarakat Bali tapi juga tamu manca negara yang datang ke Bali, khususnya pada tempat-tempat tertentu seperti di hotel dan rumah makan atau restoran. Betutu tidak tahan disimpan lama.

Bahan bahan membuat ayam betutu khas bali: 
  1. 100 ml minyak sayur dan daun singkong ( Pilih daun singkong yang masih segar atau muda)
  2. 1 Ekor ayam muda , buang bagian cakar dan kepalanya
  3. Sehelai daun pisang
  4. 7 Cabe rawit supaya cita rasa pedasnya dapet
  5. 11 Butir bawang merah
  6. 9 cabe merah
  7. 6 siung bawang putih
  8. 2 sdt ketumbar
  9. 1/4 butir biji pala
  10. 1 batang serai, ambil bagian yang putih, iris halus
  11. 2 cm lengkuas dan jahe
  12. 4cm kencur dan kunyit
  13. 2 sdt garam
  14. 2 sdt gula pasir sebagai pemanis
  15. 4 lembar daun jeruk iris dengan halus

Cara Membuat Ayam Betutu Khas Bali:
  1. Siapkan alat memasak
  2. Masukan atau Rebus daun singkong sampai empuk. 
  3. Setelah itu tiriskan, peras, iris halus.
  4. Masukan minyak ke wajan dan panskan
  5. Sipakan tumisan bumbu yang diatas masukan kedalam penggorengan
  6. Ambil 1/2 bagian bumbu. Lumurkan ke badan ayam, bawah kulit dan rongga perutnya hingga rata.
  7. Aduk sisa bumbu dengan daun singkong iris hingga rata.
  8. Masukkan ke dalam rongga perut ayam. Jahit lubang perut ayam. Ikat kakinya dengan benang katun.
  9. Bungkus ayam dengan daun pisang. Taruh dalam pinggan tahan panas.
  10. Kukus selama 40 menit. Angkat.
  11. Panggang dalam oven panas 170 C selama 2,5 jam
  12. Tunggu sampai hingga ayam kering dan matang.
  13. Ayam Betutu khas Gili manuk siap untuk disajikan

Cara membuat nasi goreng kambing

Nasi goreng adalah sebuah makanan berupa nasi yang digoreng dan diaduk dalam minyak goreng atau margarin, biasanya ditambah kecap manis, bawang merah, bawang putih, asam jawa, lada dan bumbu-bumbu lainnya, seperti telur, ayam, dan kerupuk. Ada pula nasi goreng jenis lain yang dibuat bersama ikan asin yang juga populer di seluruh Indonesia.
Nasi goreng juga dikenal sebagai masakan nasional Indonesia. Dari sekian banyak hidangan dalam khazanah Masakan Indonesia, hanya sedikit yang dapat dianggap sebagai makanan nasional sejati. Masakan nasional Indonesia ini tidak mengenal batasan kelas sosial. Nasi goreng dapat dinikmati secara sederhana di warung tepi jalan, gerobak penjaja keliling, hingga restoran dan meja prasmanan dalam pesta.
Pada tahun 2011, sebuah polling Internet yang diadakan oleh CNN International dan diikuti oleh 35.000 orang menempatkan Nasi Goreng pada peringkat dua dalam daftar '50 Makanan Terlezat di Dunia' setelah rendang.

Bahan nasi goreng kambing:

  1. 250 gr nasi putih
  2. 2 sdm minyak untuk menumis
  3. 150 gr daging kambing muda, potong kotak 2 x 2 cm
  4. 2 batang daun bawang, iris halus
  5. 1/4 buah tomat merah, iris
  6. 2 sdm kecap manis
  7. Pelengkap nasi goreng kambing:
  8. Acar mentimun
  9. 50 gr emping goreng


Bumbu halus nasi goreng kambing:

  1. 2 siung bawang putih
  2. 4 butir bawang merah
  3. 2 cabai merah keriting
  4. 2 butir kemiri
  5. 1/4 sdt merica
  6. 1/2 sdt terasi udang, goreng
  7. garam secukupnya

Acar :

  1. 1 buah ketimun potong panjang 1 x 3 cm
  2. 1 buah wortel potong korek api
  3. 1/4 sdt cuka
  4. 1/2 sdt gula pasir
  5. sedikit air panas

Cara membuat nasi goreng kambing :

  1. Campur bahan acar jadi satu, aduk rata. Masukkan lemari pendingin, sisihkan.
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan tomat, daun bawang, dan daging kambing, aduk rata.
  3. Setelah daging kambing matang, masukkan nasi putih dan kecap manis, aduk rata, angkat.
  4. Sajikan hangat dengan taburan bawang goreng, lengkapi dengan emping goreng dan acar.
  5. Untuk: 2 porsi

Cara membuat nasi goreng jawa special

Nasi goreng adalah sebuah makanan berupa nasi yang digoreng dan diaduk dalam minyak goreng atau margarin, biasanya ditambah kecap manis, bawang merah, bawang putih, asam jawa, lada dan bumbu-bumbu lainnya, seperti telur, ayam, dan kerupuk. Ada pula nasi goreng jenis lain yang dibuat bersama ikan asin yang juga populer di seluruh Indonesia.
Nasi goreng juga dikenal sebagai masakan nasional Indonesia. Dari sekian banyak hidangan dalam khazanah Masakan Indonesia, hanya sedikit yang dapat dianggap sebagai makanan nasional sejati. Masakan nasional Indonesia ini tidak mengenal batasan kelas sosial. Nasi goreng dapat dinikmati secara sederhana di warung tepi jalan, gerobak penjaja keliling, hingga restoran dan meja prasmanan dalam pesta.
Pada tahun 2011, sebuah polling Internet yang diadakan oleh CNN International dan diikuti oleh 35.000 orang menempatkan Nasi Goreng pada peringkat dua dalam daftar '50 Makanan Terlezat di Dunia' setelah rendang.

Bahan Resep Cara Membuat nasi goreng jawa special:

  1. 1 porsi / sepiring nasi putih
  2. 100 gram daging sapi rebus, iris
  3. 50 gram udang, kupas kulit
  4. 1 sdm kecap manis
  5. 1 sdm air matang
  6. 2 sdm minyak

Bumbu Nasi Goreng Jawa Special :

  1. 2 buah cabe merah, buang biji
  2. 3 butir bawang merah
  3. 1/2 siung bawang putih
  4. 1/2 sdt ketumbar butiran
  5. 1/2 sdt terasi matang
  6. 1/2 sdt garam
  7. 1/4 sdt gula pasir

Bahan Tambahan nasi goreng jawa special:

  1. Telur yang sudah di dadar
  2. Kerupuk udang
  3. Bawang goreng
  4. Mentimun secukupnya ( yang sudah diris )

Proses Pembauatan Resep Cara Membuat nasi goreng jawa special:

  1. Pertama haluskan bumbu-bumbunya terlebih dahulu dengan cara , masukkan garam , terasi , gula, dan ketumbar, kemudian haluskan.
  2. Setelah tadi dihaluskan masukkan cabe merah, dan bawang merah juga bawang putih, haluskan kembali , lalu sisihkan.
  3. Tuanglah minyak pada wajan yang sudah dipanaskan, masukkan bumbu-bumbu tadi yang sudah dihaluskan. Tumis hingga harum.
  4. Masukkanlah air dan kecap manis, aduk hingga tercampur rata dan bumbu berbuih.
  5. Masukkan udang dan irisan daging, aduk rata hingga warna udang berubah.
  6. Masukkan nasi putih, aduk hingga rata dan bumbu meresap. Tekan-tekan agar nasi tidak menggumpal.
  7. Matikan api dan sajikan dalam piring.
  8. Anda juga bisa mengkreasikan nasi goreng ini dengan membungkusnya pada telur dadar yang kemudian dibentuk seperti kubus dan lengkapi dengan kerupuk dan timun.

Cara membuat nasi goreng ikan asin yang lezat

Nasi goreng adalah sebuah makanan berupa nasi yang digoreng dan diaduk dalam minyak goreng atau margarin, biasanya ditambah kecap manis, bawang merah, bawang putih, asam jawa, lada dan bumbu-bumbu lainnya, seperti telur, ayam, dan kerupuk. Ada pula nasi goreng jenis lain yang dibuat bersama ikan asin yang juga populer di seluruh Indonesia.
Nasi goreng juga dikenal sebagai masakan nasional Indonesia. Dari sekian banyak hidangan dalam khazanah Masakan Indonesia, hanya sedikit yang dapat dianggap sebagai makanan nasional sejati. Masakan nasional Indonesia ini tidak mengenal batasan kelas sosial. Nasi goreng dapat dinikmati secara sederhana di warung tepi jalan, gerobak penjaja keliling, hingga restoran dan meja prasmanan dalam pesta.
Pada tahun 2011, sebuah polling Internet yang diadakan oleh CNN International dan diikuti oleh 35.000 orang menempatkan Nasi Goreng pada peringkat dua dalam daftar '50 Makanan Terlezat di Dunia' setelah rendang.

Menggunakan ikan asin, salah satu variasi yang terkenal di Indonesia.
Bahan nasi goreng ikan asin:

  1. 600 gram nasi putih 
  2. 75 gram ikan jambal, potong dadu, goreng sebentar
  3. 5 batang caisim, iris halus
  4. 3 siung bawang putih, cincang halus
  5. 3 buah cabai merah besar, iris serong
  6. 2 butir telur, kocok lepas
  7. 4 sendok teh kecap asin 
  8. 1/4 sendok teh garam 
  9. 1/4 sendok teh merica bubuk 
  10. 2 sendok teh minyak wijen 
  11. 1 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara membuat nasi goreng ikan asin:

  1. Tumis bawang putih dan cabai merah sampai harum. Sisihkan dipinggir wajan. Masukkan telur. Aduk sampai berbutir.
  2. Tambahkan nasi putih dan ikan jambal. Aduk rata.
  3. Masukkan caisim, kecap asin, garam, dan merica bubuk. Masak sambil diaduk sampai matang.
  4. men jelang diangkat, tambahkan minyak wijen. Aduk rata. Angkat dann sajikan.

Cara membuat nasi goreng special-istimewa

Nasi goreng adalah sebuah makanan berupa nasi yang digoreng dan diaduk dalam minyak goreng atau margarin, biasanya ditambah kecap manis, bawang merah, bawang putih, asam jawa, lada dan bumbu-bumbu lainnya, seperti telur, ayam, dan kerupuk. Ada pula nasi goreng jenis lain yang dibuat bersama ikan asin yang juga populer di seluruh Indonesia.
Nasi goreng juga dikenal sebagai masakan nasional Indonesia. Dari sekian banyak hidangan dalam khazanah Masakan Indonesia, hanya sedikit yang dapat dianggap sebagai makanan nasional sejati. Masakan nasional Indonesia ini tidak mengenal batasan kelas sosial. Nasi goreng dapat dinikmati secara sederhana di warung tepi jalan, gerobak penjaja keliling, hingga restoran dan meja prasmanan dalam pesta.
Pada tahun 2011, sebuah polling Internet yang diadakan oleh CNN International dan diikuti oleh 35.000 orang menempatkan Nasi Goreng pada peringkat dua dalam daftar '50 Makanan Terlezat di Dunia' setelah rendang.

Bahan nasi goreng special:

  1. 600 g nasi putih
  2. 3 jenis seafood (30 g udang, 30 g cumi, 30 g ikan)
  3. 20 g daun bawang, iris tipis
  4. 20 g bawang Bombay, cincang
  5. 1 butir kuning telur ayam
  6. Bumbu:
  7. Minyak sayur
  8. Chicken powder(kaldu ayam bubuk)
  9. Garam
  10. Merica
  11. 8 sdt saus

Saus nasi goreng special:

  1. Minyak sayur
  2. 600 g bawang putih
  3. 200 g cabai merah
  4. 200 g cabai rawit
  5. 300 g ebi
  6. 300 g ikan teri
  7. 100 g vetsin
  8. 50 g chicken powder (kaldu ayam bubuk)
  9. 80 g gula pasir
  10. 25 g garam


Cara membuat nasi goreng special:

  1. Rebus 3 jenis seafood hingga masak. Tiriskan.
  2. Panaskan wajan dengan sedikit minyak. Tumis bawang Bombay hingga layu.
  3. Masukkan kuning telur, tambahkan nasi, aduk-aduk hingga nasi terbalut telur.
  4. Tambahkan seafood, saus, sedikit garam dan merica, aduk hingga rata.
  5. Masukkan daun bawang,aduk sebentar. Angkat.
  6. Sajikan dengan taburan daun ketumbar.
  7. Saus: Panaskan 50 ml minyak dalam wajan. Tumis bawang putih hingga kuning dan harum.
  8. Tambahkan bahan lainnya, aduk dengan api sedang hingga seluruhnya matang dan harum.
  9. Masukkan bumbu dan tambahkan minyak. Didihkan hingga minyak cokelat kemerahan. Bumbu harus terendam dalam minyak.
  10. Saus ini bisa disimpan hingga sebulan dalam suhu ruangan.

Cara membuat bakmi goreng jawa special

Bakmi Goreng Spesial. Buat anda yang mungkin bosan dengan sajian bakmi goreng dengan sajian yang biasa saja mungkin informasi ini sangat bermanfaat buat anda, karena kali ini akan kami informasikan Resep Bakmi Goreng Spesial buat anda semuanya.

Lain tempat lain resep, dan kali ini tidak ada salahnya jika anda mencoba resep yang kami informasikan ini. Simak saja apa-apa saja bahan-bahan dan cara membuatnya berikut di bawah ini.

Bahan-bahan bakmi goreng jawa special: 

  1. ½ kg mie kuning basah atau mie telur (rebus lalu tiriskan). 
  2. ½ ltr air kaldu ayam. 
  3. 1 bh tomat (iris tipis). 
  4. 3 lbr sawi hijau (iris-iris sedang). 
  5. 1 lbr daun kol (ambil bagian daunnya saja, iris-iris tipis). 
  6. 2 btg daun bawang (iris-iris tipis). 
  7. 2 btg daun seledri (iris-iris tipis). 
  8. 2 btr telur ayam. 
  9. 100 gr daging ayam goreng (iris-iris tipis atau disuwir). 
  10. 1 sdm bawang goreng. 
  11. Kecap manis (secukupnya). 
  12. 4 sdm minyak goreng (untuk menumis). 

Bahan bumbu yang dihaluskan : 

  1. 3 bh cabai merah. 
  2. 2 siung bawang putih. 
  3. 3 siung bawang merah. 
  4. 2 btr kemiri (sangrai). 
  5. ½ sdt merica butir. 
  6. ½ sdm garam halus.


Cara membuat bakmi goreng jawa special: 

  1. Mula-mula haluskan bahan bumbu yang harus dihaluskan.
  2. Selanjutnya siapkan wajan dan panaskan minyak goreng lalu tumis bumbu yang dihaluskan hingga wangi. Kemudian masukkan pula irisan daun sawi, daun kol, daun bawang, dan daun seledri lalu aduk hingga merata.
  3. Kemudian masukkan ½ liter air kaldu ayam kedalam tumisan tadi lalu masak hingga mendidih.
  4. Selanjutnya pecahkan 2 butir telur kedalam wajan lalu aduk-aduk kembali agar telur tidak menggumpal. Tambahkan pula kecap manis secukupnya.
  5. Masukkan juga mie dan tomat lalu masak kembali hingga matang. Setelah bakmi jawa matang angkat dan tiriskan.
  6. Terakhir, hidangkan bakmi jawa diatas piring saji. Tambahkan juga suwiran daging ayam dan taburan bawang goreng diatas bakmi jawa.

Cara membuat bakmi goreng enak dan nikmat

Bakmi Goreng Spesial. Buat anda yang mungkin bosan dengan sajian bakmi goreng dengan sajian yang biasa saja mungkin informasi ini sangat bermanfaat buat anda, karena kali ini akan kami informasikan Resep Bakmi Goreng Spesial buat anda semuanya.

Lain tempat lain resep, dan kali ini tidak ada salahnya jika anda mencoba resep yang kami informasikan ini. Simak saja apa-apa saja bahan-bahan dan cara membuatnya berikut di bawah ini.

Bahan-Bahan yang Diperlukan:

  1. 3 sdm minyak kelapa
  2. 2 butir telur 
  3. 6 ons mi kering atau bisa juga diganti dengan spageti
  4. 6 ons dada ayam tanpa tulang (potong kecil-kecil)
  5. 2 siung bawang putih (dirajang)
  6. kol yang dipotong-potong (sesuai selera)
  7. bawang daun yang dipotong-potong (sesuai selera)
  8. 1 batang seledri yang dipotong kecil-kecil
  9. 3 sdm kaldu ayam
  10. 1 sdm kecap manis
  11. 1 sdm kecap asin
  12. bawang goreng untuk taburan
Cara Membuat bakmi goreng:

  1. Panaskan minyak di atas wajan atau penggorengan dengan api sedang. Masukkan dua butir telur yang sudah dikocok. Buat dadar telur tipis. Setelah matang, angkat dan potong-potong.
  2. Rebus mi kering atau spageti hingga matang. Angkat dan tiriskan.
  3. Panaskan wajan, lalu tambahkan 2 sendok makan minyak. Masukkan ayam dan bawang putih dan goreng sekitar 1,5 menit. Masukkan kol, bawang daun, dan seledri dan masak sekitar 1 menit. Tambahkan kaldu ayam, kecap manis, dan kecap asin.
  4. Terakhir, masukkan mi yang sudah ditiriskan tadi. Masak selama 3 menit hingga bumbu meresap dan mi terlihat kecoklatan. Jika sudah matang, masukkan telor yang sudah dipotong-potong tadi.
  5. Taburi dengan bawang goreng dan bakmi goreng siap dihidangkan.

Cara membuat garang asem iga sapi

Cara Membuat Garang Asem Iga sapi kudus tanpa santan. Boleh dong kami bagikan formula memasak tradisional khas jawa tengah, bahan dasarnya adalah daging sapi, yaitu garang asem. ternyata masakan ini cukup kaya lo dalam segi rasa, soalnya namanya sama tapi rasa bisa berbeda, kenapa begitu?, orang-orang mulai memodifikasi bahan utama untuk sajian ini, bahan utama daging bisa diganti dengan ayam, dan ikan sehingga tentu saja rasa akan sangat berbeda. Namun sesuai judul, kami akan membahas Resep Cara Membuat Garang Asem Iga sapi dulu, lain waktu kami mungkin saja membeberkan masakan ini dengan bahan lain, saat ini memang agak sulit menemukan menu ini. ternyata fakta diluaran setiap kota punya khas tentang masakan ini, di kudus menggunakan daun pisang sedangkan di demak menggunakan daun jati,  ada lagi dipekalongan yang bisa siap santap karena langsung di piring.

BAHAN MEMBUAT garang asem iga sapi :

  1. ½ kg tulang iga , potong kecil
  2. 1.500 ml air untuk merebus
  3. 1 sdm kecap manis
  4. 2 sdm minyak sayur
  5. 4 sdm air asam kental (bisa diganti 10 tomat hijau dipotong)
  6. 2 lbr daun salam
  7. 10 buah cabai rawit, biarkan utuh
  8. 3 buah cabai hijau besar (iris – iris sesuai selera)
  9. 2 buah tomat merah, buang isi iris dadu kecil

Bumbu dihaluskan :

  1. 1 cm lengkuas
  2. 3 butir kemiri
  3. 5 buah bawang merah
  4. 1 sdt terasi
  5. Garam secukupnya

CARA MEMBUAT garang asem iga sapi:

  1. Langkah pertama, Rebus tulang iga hingga empuk kemudian panaskan minyak dalam wajan lalu tumis bumbu halus.
  2. Langkah kedua, Tambahkan kecap manis, daun salam dan air asam. Kemudian masak hingga harum
  3. Selanjutnya Masukkan tumisan bumbu ke dalam rebusan iga sapi. Lalu aduk hingga rata.
  4. Terakhir, Tambahkan tomat merah,cabai rawit dan cabai hijau, lalu masak hingga matang. Setelah itu angkat dan garang asam iga sapi buatan andapun siap untuk di sajikanDemikianlah Resep Membuat Garang Asam Iga Sapi Enak dari kami, semoga mudah untuk di mengerti. Jangan lewatkan juga resep masakan daging lainnya dari kami seperti: Resep Membuat Daging Sapi Paprika Enak dan Resep Tongseng Kambing Enak Nikmat

Cara membuat garang asem nikmat dan sedap

Garang Asem merupakan makanan tradisional khas Jawa Tengah.[1] Garam asem adalah masakan olahan ayam berkuah santan yang dimasak menggunakan daun pisang dan didominasi oleh rasa asam dan pedas. Beberapa kota di provinsi Jawa Tengah memiliki makanan tradisional ini. Antara lain Semarang, Demak, Kudus, Pati, dan Pekalongan.
Garang asem biasa disajikan sebagai lauk pendamping nasi, ditambah dengan tusukan ayam asam manis, tempe goreng, dan perkedel.

Resep membuat garang asem:

  1. ½ kg daging ayam, potong-potong sesuai selera
  2. 10 buah belimbing wuluh
  3. 6 buah tomat, @ potong 4 bagian
  4. 15 buah cabai rawit utuh
  5. 6 lembar daun salam
  6. 2 batang serai, iris halus
  7. 200 ml santan dari ½ butir kelapa
  8. daun pisang secukupnya
  9. Bumbu Halus :
  10. 8 butir bawang merah
  11. 6 siung bawang putih
  12. 2 cm kunyit
  13. 5 cm lengkuas
  14. 5 buah kemiri sangrai
  15. 2 cm kencur
  16. 2 cm jahe
  17. 1 sdm ketumbar
  18. 1 sdt kaldu bubuk
  19. garam dan gula secukupnya


Cara membuat garang asem yang nikmat :

  1. Campur bumbu halus dengan santan, masukkan potongan ayam, cabai rawit, serai, potongan belimbing wuluh dan tomat, aduk rata.
  2. Sementara kukusan dipanaskan, kita siapkan potongan daun pisang dan letakkan masing-masing daun salam di atas setiap lembar daun pisang lalu masukkan campuran bahannya. Bungkus dan jangan lupa disematkan dengan lidi, kukus selama 1 jam hingga matang, angkat dan siap untuk disajikan.

Cara Membuat donat isi buah (Fruitmix palmsugar doughnut)

Donat merupakan salah satu makanan atau kue yang memiliki bentuk bulat dan berlubang ditengahnya, biasanya disukai oleh anak-anak. Namun sebenarnya jika cita rasa donat tersebut nikmat serta empuk pasti buka hanya anak-anak yang menyukainya melainkan remaja dan orang dewasa pun bisa menyukainya. Cara membuat donat yang empuk dan nikmat tergolong mudah sekali apabila Anda memiliki niat untuk membuatnya. Bahan-bahan yang diperlukan juga cukup mudah ditemukan di pasar atau supermarket.

Fruitmix palmsugar doughnut adalah donat dengan adonan yang di dalamnya terdapat campuran buah yang segar kemudian disajikan dengan taburan gula palm yang telah dihaluskan.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu Fruitmix palmsugar doughnut:

  1. 300 gram tepung terigu protein tinggi 
  2. 6 gram ragi instan 
  3. 25 gram gula pasir 
  4. 20 gram susu bubuk 
  5. 1/2 sendok teh baking powder 
  6. 1 kuning telur 
  7. 185 ml air es 
  8. 35 gram mentega tawar 
  9. 1 sendok teh garam 
  10. 50 gram fruitmix, seduh sebentar, tiriskan
  11. minyak padat untuk menggoreng 


Bahan Pelapis (aduk Rata):

  1. 100 gram gula palem 
  2. 1/2 sendok teh kayumanis bubuk 

Cara membuat Fruitmix palmsugar doughnut:

  1. Campur tepung terigu, ragi instan, gula pasir, susu bubuk dan baking powder. Aduk rata.
  2. Tambahkan telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni hingga kalis.
  3. Masukkan mentega tawar dan garam. Uleni hingga elastis. Diamkan 30 menit. Tambahkan fruitmix. Aduk rata.
  4. Kempiskan adonan. Timbang adonan masing-masing 30 gram. Bulatkan adonan. Diamkan 10 menit.
  5. Pipihkan adonan. Lubangi tengahnya. Letakkan dalam loyang yang ditabur tepung terigu. Diamkan 60 menit sampai mengembang.
  6. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan diatas api kecil sampai matang. Tiriskan.
  7. Pelapis, blender halus gula palem dan kayumanis bubuk.
  8. Gulingkan donat ke atas bahan pelapis.


Itulah sedikit tips mengenai cara membuat donat yang empuk serta nikmat. Apabila Anda sudah mencobanya dirumah pasti Anda akan berkata bahwa membuat donat itu mudah sekali. Apabila Anda sudah berhasil membuatnya dengan baik untuk selanjutnya usahakan agar membuat donat yang unik serta menarik, sehingga buah hati serta keluarga maupun teman dekat Anda bisa menyukai donat buatan Anda.

Cara membuat donat ungu isi keju

Donat merupakan salah satu makanan atau kue yang memiliki bentuk bulat dan berlubang ditengahnya, biasanya disukai oleh anak-anak. Namun sebenarnya jika cita rasa donat tersebut nikmat serta empuk pasti buka hanya anak-anak yang menyukainya melainkan remaja dan orang dewasa pun bisa menyukainya. Cara membuat donat yang empuk dan nikmat tergolong mudah sekali apabila Anda memiliki niat untuk membuatnya. Bahan-bahan yang diperlukan juga cukup mudah ditemukan di pasar atau supermarket.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:

  1. 250 gram tepung terigu protein tinggi 
  2. 50 gram tepung terigu protein sedang 
  3. 1/2 sendok makan ragi instan 
  4. 50 gram gula pasir 
  5. 20 gram susu bubuk 
  6. 150 gram ubi ungu kukus, dihaluskan
  7. 1 butir telur 
  8. 1 kuning telur 
  9. 100 ml air es 
  10. 30 gram margarin 
  11. 1 sendok teh garam 
  12. minyak untuk menggoreng 
  13. 20 buah tusuk sate 
  14. 100 gram cokelat masak putih, dilelehkan untuk hiasan


Bahan Isi:
150 gram keju cepat leleh, dipotong kotak

Cara membuat:

  1. Campur tepung terigu, ragi instan, gula, dan susu bubuk. Aduk rata. Tambahkan ubi. Uleni rata.
  2. Masukkan telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. Tambahkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 15 menit.
  3. Kempiskan adonan. Ambil adonan 10 gram. Isikan dengan bahan isi dan bulatkan. Letakkan  di loyang yang  ditabur tipis tepung terigu. Diamkan 30 menit sampai mengembang.
  4. Goreng dengan minyak yang telah dipanaskan dengan api sedang sampai matang.
  5. Tusukkan dengan tusuk sate. Coret-coret dengan cokelat masak putih.


Itulah sedikit tips mengenai cara membuat donat yang empuk serta nikmat. Apabila Anda sudah mencobanya dirumah pasti Anda akan berkata bahwa membuat donat itu mudah sekali. Apabila Anda sudah berhasil membuatnya dengan baik untuk selanjutnya usahakan agar membuat donat yang unik serta menarik, sehingga buah hati serta keluarga maupun teman dekat Anda bisa menyukai donat buatan Anda.

Resep dan cara membuat donat kentang

Donat merupakan salah satu makanan atau kue yang memiliki bentuk bulat dan berlubang ditengahnya, biasanya disukai oleh anak-anak. Namun sebenarnya jika cita rasa donat tersebut nikmat serta empuk pasti buka hanya anak-anak yang menyukainya melainkan remaja dan orang dewasa pun bisa menyukainya. Cara membuat donat yang empuk dan nikmat tergolong mudah sekali apabila Anda memiliki niat untuk membuatnya. Bahan-bahan yang diperlukan juga cukup mudah ditemukan di pasar atau supermarket.

RESEP DONAT KENTANG
Sebagai salah satu makanan yang sangat digemari oleh berbagai kalangan, dengan khas empuk dan lembutnya. Dengan beragam kreasi bahan, hiasan (topping) dan rasa membuat membuat kue donat kian bervariasi dan kreatif. Berikut kami salin resep donat kentang sederhana praktis yang enak dan lembut. Dengan meluangkan waktu dan sedikit ketekunan, justru dengan membuat donat sendiri tentunya dapat benar-benar menjadi hidangan yang spesial di rumah.

Bahan yang digunakan untuk membuat donat kentang:

  1. 500 gram tepung terigu protein tinggi
  2. 250 gram kentang, kukus, haluskan dan dinginkan
  3. 50 gram susu bubuk fullcream
  4. 1 bungkus/ 11 gram ragi instant
  5. 100 gram gula halus
  6. 75 gram mentega
  7. ½ sdt garam
  8. 4 butir kuning telur
  9. 100 ml air dingin

Cara untuk membuat donat kentang:

  1. Campurkan tepung terigu, gula, susu bubuk, dan ragi instant, menjadi satu lalu aduk rata. Masukkan kentang halus, aduk sampai rata.
  2. Masukkan kuning telur dan air dingin, uleni hingga rata dan setengah kalis. Tambahkan mentega dan garam, uleni terus hingga kalis elastis. Diamkan selama 15 menit.
  3. Bentuk adonan menjadi bulat atau sesuai selera. Diamkan selama 20 menit, sampai terlihat mengembang.
  4. Jika ingin berlubang, buat lubang kecil di tengah lalu goreng dengan minyak panas di atas api sedang hingga kuning keemasan. Gunakan sumpit kayu atau bahan yang tidak mudah meleleh saat donat mulai mengembang, masukkan sumpit di tengah lubang kecil donat sambil digoyang dengan berputar-putar sehingga lubang membesar dan rata.
  5. Angkat dan tiriskan lalu hiasi dengan topping gula halus, coklat leleh, meises, keju atau aneka toping lainnya.
  6. Tiramisu : 50 ml susu segar; 250 gram cokelat masak putih cincang; 2 butir kuning telur; ½ sdt pasta tiramisu; 20 gram coklat bubuk untuk taburan.
  7. Panaskan susu segar dalam panci lalu masukkan cokelat masak cincang, aduk hingga leleh dan tercampur rata. Masukkan kuning telur aduk hingga rata, tambahkan pasta tiramisu. Topping di atas donat, taburi cokelat bubuk.
Itulah sedikit tips mengenai cara membuat donat kentang yang empuk serta nikmat. Apabila Anda sudah mencobanya dirumah pasti Anda akan berkata bahwa membuat donat itu mudah sekali. Apabila Anda sudah berhasil membuatnya dengan baik untuk selanjutnya usahakan agar membuat donat yang unik serta menarik, sehingga buah hati serta keluarga maupun teman dekat Anda bisa menyukai donat buatan Anda.

Resep dan cara membuat Donat

Donat merupakan salah satu makanan atau kue yang memiliki bentuk bulat dan berlubang ditengahnya, biasanya disukai oleh anak-anak. Namun sebenarnya jika cita rasa donat tersebut nikmat serta empuk pasti buka hanya anak-anak yang menyukainya melainkan remaja dan orang dewasa pun bisa menyukainya. Cara membuat donat yang empuk dan nikmat tergolong mudah sekali apabila Anda memiliki niat untuk membuatnya. Bahan-bahan yang diperlukan juga cukup mudah ditemukan di pasar atau supermarket. 

Bahan yang harus anda persiapakan terlebih dahulu sebelum melanjutkan ketahap lainnya :
  1. Air es 20 mililiter
  2. Fermipan 11 Grm
  3. Gula pasir sekitar 50 Grm
  4. Margarine 50 Grm
  5. Kentang yang sudah di kukus dan sudah dihalukan 200 Grm
  6. Satu sendok teh garam beryodium
  7. Satu sendok makan (sdm) susu bubuk
  8. Tepung terigu dengan kandungan protein tinggi 500 Grm
  9. Telur ayam satu butir saja

Adapun caranya agar kue donat yang kita buat bisa empuk dan tidak bantat:
  1. Campur bahan menjadi satu (fermipan, gula pasir, garam, kentang kukus yang sudah dihaluskan, susu bubuk serta tepung terigu)
  2. Dalam penyampuran bahan-bahan diatas, campur sedikit sedikit, sambil dituangi air es dan aduk hingga semua bahan tercapur merata.
  3. Lalu campurkan / masukkan telur serta margarine dan Ulenilah adonan sampai benar-benar kalis.
  4. Setelah adonan jadi, dan kalis, maka langkah selanjutnya bulatkan adonan menjadi satu dan simpan adonan terlebih dahulu kurang lebih selama 50 menit, atau sampai adonan yang anda bulatkan, menjadi 2 lipat bentuk semula.
  5. Ambil dan timbang adonan jika anda tidak memiliki timbangan dikira kira saja sekitar 30 gram/1buah donat.
  6. Dan Bulatkanlah adonan menyerupai bola namun sedikit pipih.
  7. Kemudian setelah di bentuk seperti bola, masukan adonan kedalam cetakkan donut, jika tidak ada cetakan anda bisa melubangi bagian tengahnya.
  8. Nah setelah di cekak dan berbentuk donat, diamkan lagi selama 20 menit.
  9. Goreng donat diatas wajan penggorengan yang sudah dipanaskan terlebih dahulu, sampai berubah warna kuning kecoklatan.
  10. Angkat donat dari penggorengan dan biarkan sampai donut dingin
  11. Setelah itu anda bisa menghias donat sesuai selera, baik dengan meses, coklat atau dengan toping lainnya.


Itulah sedikit tips mengenai cara membuat donat yang empuk serta nikmat. Apabila Anda sudah mencobanya dirumah pasti Anda akan berkata bahwa membuat donat itu mudah sekali. Apabila Anda sudah berhasil membuatnya dengan baik untuk selanjutnya usahakan agar membuat donat yang unik serta menarik, sehingga buah hati serta keluarga maupun teman dekat Anda bisa menyukai donat buatan Anda. Semoga sukses ya.

Resep dan Cara membuat Keumamah

Keumamah adalah masakan khas Aceh yang dibuat dari bahan baku ikan. Ikan yang digunakan biasanya adalah ikan tongkol yang dikeringka dengan cara dijemur, lalu direbus dan kemudian disalai. Ikan kering ini diiris tipis - tipis dan dimasak dengan kentang dalam kuah kari yang kental. Orang luar Aceh sering menyebutnya ikan kayu.
Bumbu-bumbu lain yang digunakan antara lain asam sunti, salam koja, cabai rawit dan cabai hijau.


Bahan Ikan Keumamah Aceh:

  1. 2 Potong Ikan Keumamah (Ikan Kayu)
  2. 2 Tangkai Daun Kari
  3. Bahan Bumbu Giling:
  4. 1 Genggam Cabe Rawit
  5. 2 Genggam (Giling Kasar) Asam Sunti
  6. 2 Siung Bawang Merah
  7. 2 Buah Cabe Merah
  8. ½ Sendok Teh Kunyit

Bahan Bumbu Rajang Ikan Keumamah Aceh:

  1. 3 Siung Bawang Merah
  2. 5 Buah Cabe Hijau

Cara Membuat Ikan Keumamah Aceh:

  1. Iris Tipis-Tipis Keumamah
  2. Rendam Irisan Keumamah Dalam Air Hangat Selama 5 Menit
  3. Tumis Bumbu Giling
  4. Masukkan Keumamah Dan Air Secukupnya.
  5. Masukkan Bumbu Rajang Dan Daun Kare

Cara 2 Membuat Ikan Keumamah Aceh:

  1. Ikan kayu disayat tipis-tipis, atau disuwir-suwir, lalu direndam dalam air panas sampai menjadi lunak kembali..
  2. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak sampai matang.
  3. Tambahkan minyak kelapa, masukkan ikan kayu.
  4. Masukkan kentang, kacang panjang, dan cabe hijau utuh. Tambahkan air bila diperlukan. Masak sampai mendidih.
  5. Bila kurang menyukai masakan yang berminyak, penggunaan minyak kelapa dapat dikurangi sebanyak mungkin - misalnya hanya 1 sendok makan untuk menumis bumbu - dan pemasakan dilakukan dengan air.
  6. Sajikan dengan nasi pulen panas.

Cara membuat bubur kanji rumbi khas Aceh

Kanji Rumbi adalah sejenis bubur dengan cita rasa unik di provinsi Aceh, mirip dengan bubur ayam yang dijual di daerah lain Indonesia. Kanji rumbi dimasak dengan berbahan utama beras dan rempah-rempahm sebagai pelengkap rasanya lazimnya kanji rumbi juga dicampur dengan udang dan potongan daging. Tambahan lain yang cukup penting bagi makanan ini adalah sayur-sayuran berupa wortel dan kentang yang dipotong dadu dan dimasak bersama rebusan beras ketika memasaknya. Kanji rumbi ini mudah sekali kita jumpai didesa-desa di Aceh pada bulan Ramadhan terutama di wilayah Kabupaten Pidie dimana kanji rumbi disediakan secara gratis di masjid dan meunasah sebagai makanan berbuka puasa bersama. Dibeberapa kota kabupaten di Aceh pembagian kanji rumbi juga difasilitasi oleh pemerintah setempat dan pembagiannya dilakukan di masjid agung. Biasanya bagi orang yang berpuasa menyantap kanji rumbi dipercaya bisa menjaga pencernaan setelah seharian berpuasa.

Kanji Rumbi adalah sejenis bubur dengan citarasa unik di provinsi Aceh, mirip dengan bubur ayam yang dijual di daerah lain Indonesia. Kanji rumbi dimasak dengan berbahan utama beras dan rempah-rempahm sebagai pelengkap rasanya lazimnya kanji rumbi juga dicampur dengan udang dan potongan daging.
Resep Bubur Kanji Rumbi
Resep Bubur Kanji Rumbi Aceh -- Berikut ini adalah Resep Kanji Rumbi Aceh yang bisa anda coba buat untuk sajian keluarga anda di rumah.

Bahan Bubur Kanji Rumbi Aceh:
  1. 250 gram udang
  2. 1/2 ekor ayam
  3. 1/4 kg beras
  4. 1, 1/2  liter air

Bumbu Bubur Kanji Rumbi Aceh:
  1. 2 bonggol bawang putih, cincang halus
  2. 2 - 3 sendok makan margarine
  3. 2 lembar daun pandan, simpulkan
  4. 1 sendok teh merica bubuk
  5. 1/2  sendok makan garam

Bumbu yang dibungkus oleh kain:
  1. 5 butir cengkeh
  2. 5 butir kapulaga
  3. 2 buah pekak/kembang lawang
  4. 1 batang kayu manis
  5. 1 sendok makan ketumbar, tumbuk kasar
  6. 1 sendok teh merica, butiran
  7. 1/2 sendok teh adas/jinten manis
  8. 1/2 buah biji pala,memarkan

Pelengkap Bubur Kanji Rumbi Aceh:
  1. Daun seledri cincang halus
  2. Bawang merah goreng 

Cara Membuat Bubur Kanji Rumbi Aceh:
  1. Siapkan panci, masukkan ayam dan 1 1/2 liter air. Rebus ayam bersama dengan 1/4 porsi bawang putih hingga empuk dan matang. Angkat dan tiriskan. Sisihkan kaldunya. Suwir-suwir daging ayam dan buang tulangnya.
  2. Masukkan udang ke dalam kaldu bekas merebus ayam, rebus udang bersama dengan 1/4 porsi bawang putih hingga matang kemerahan. Angkat dan tiriskan. Sisihkan kaldunya. Kupas kulit udang dan potong-potong dadu dagingnya.
  3. Siapkan wajan, sangrai beras hingga kekuningan, dinginkan dan cuci bersih. Masak beras bersama kaldu ayam dan udang serta bumbu yang dibungkus hingga menjadi bubur. Jika kurang air, tambahkan menggunakan air biasa. 
  4. Siapkan wajan, panaskan margarine, tumis sisa bawang putih dan daun pandan hingga harum. Masukkan suwiran ayam dan udang rebus.  Aduk sebentar hingga harum. Tuangkan tumisan ke dalam bubur beserta minyak tumisannya, tambahkan garam, kaldu bubuk dan merica bubuk sesuai selera. Cicipi rasanya.
  5. Angkat bubur dan hidangkan panas-panas dengan taburan bawang merah goreng dandaun seledri cincang.


Resep dan cara membuat masakan ayam tangkap Khas Aceh

Ayam Tangkap adalah masakan khas Aceh yang terbuat dari ayam yang digoreng dengan bumbu dan rempah-rempah khas.
Kebiasaan menyantap ayam tangkap sudah menjadi bagian dari budaya masyarakat Aceh. Pengolahan ayam ini tidaklah sulit yaitu hanya dengan menggoreng setelah sebelumnya sudah terlebih dahulu diberi bumbu agar gurih saat disantap. Bumbu yang digunakan seperti bawang putih, lada, kemiri, garam, dan jahe. Setelah dibumbui, ayam lalu digoreng sekitar 5–10 menit. Pada saat yang bersamaan, dimasukkan pula beberapa genggam daun yang akan disajikan bersama ayam sehingga rasa rempah dedaunan turut meresap ke dalam daging ayam. Daun yang digunakan, di antaranya daun kari, potongan daun pandan, dan salam koja. Dedaunan itu pula yang kemudian menutupi sajian ayam tangkap pada setangkup piring.
Setelah ayam matang, dedaunan ini memang tetap disajikan dengan menutupi ayam sehingga terlihat ayam sengaja diletakkan di bawah dedaunan. Dedaunan ini selain sebagai daya tarik hidangan, sekaligus bisa dijadikan sebagai lalapan kering pelengkap potongan ayam. Jika masih dalam keadaan hangat, dedaunan ini bercita rasa kering seperti kerupuk.
Di beberapat tempat, masakan ini dijuluki juga dengan istilah ayam tsunami dikarenakan masakan ini biasanya disajikan dengan ditebarkan di piring seperti ketidakteraturan setelah bencana tsunami.

Berikut ini adalah Resep Ayam Tangkap yang bisa anda ciptakan sendiri sebagai hidangan buat keluarga anda yang suka dengan masakan Ayam.
Bahan Membuat Ayam Tangkap:
  1. 1 ekor ayam (sebaiknya ayam kampung)
  2. 8 tangkai daun salam koja (temurui)
  3. 4 lembar daun pandan, iris kasar
  4. 1 liter minyak goreng
  5. 1 cangkir air matang
  6. 2 buah cabai hijau

Bumbu Membuat Ayam Tangkap:
  1. 3 siung bawang putih (3 siung dirajang, 3 siung dihaluskan)
  2. 5 buah cabe rawit
  3. 3 buah bawang merah
  4. 1 ruas ibu jari (2 cm) kunyit
  5. 1 ruas ibu jari (2 cm) jahe
  6. 1 sdt garam
  7. air asam jawa, secukupnya

Cara Membuat Ayam Tangkap:
  1. Potong ayam menjadi 24-30 potongan kecil, kemudian cuci bersih. Bila perlu, remas-remasdengan air perasan jeruk nipis.
  2. Haluskan semua bumbu, campur dengan 200 ml air matang.
  3. Masukkan potongan ayam ke dalam bumbu, dan rendam selama 10 menit.
  4. Panaskan minyak di wajan besar sampai benar-benar mendidih. Goreng ayam sampai kecokelatan.
  5. Semua ayam harus tenggelam dalam minyak dan jangan sampai terlalu berhimpitan satu sama lain. Untuk hasil terbaik, gunakan wajan yang besar, dengan 2 liter minyak goreng. Atau, jangan menggoreng sekaligus, melainkan sedikit demi sedikit. (Ingat: keberhasilan masakan sederhana ini sangat bergantungpada teknik menggoreng).
  6. Menjelang ayam matang, masukkan irisan bawang merah, daun salam koja, daun pandan, dan cabe hijau. Teruskan menggoreng sekitar tiga menit lagi.
  7. Angkat, tiriskan, dan segera hidangkan dalam keadaan panas.

Cara membuat soto Medan

Soto, sroto, atau coto adalah makanan khas Indonesia yang terbuat dari kaldu daging dan sayuran. Daging yang paling sering digunakan adalah sapi dan ayam, tapi juga babi dan kambing. Berbagai daerah di Indonesia memiliki jenis soto sendiri, dengan kandungan yang berbeda-beda, misalnya soto moxer, soto mojokerto, soto mojopahit,Soto Sekengkel Banyumas,Soto Kediri, soto Madura, Soto Lamongan, soto Jepara, soto Betawi, soto Padang, soto Bandung, soto Sokaraja, soto Banjar, soto Medan, coto Makassar. Soto juga dinamai menurut kandungannya, misalnya soto ayam, soto babat, soto kambing. Soto memiliki banyak kemiripan dengan sop.
Karena ada beberapa jenis soto di Indonesia, masing-masing mempunyai cara penyajian yang berbeda-beda. Soto bisa dihidangkan dengan berbagai macam lauk, misalnya kerupuk, perkedel, emping melinjo, sambal, saus kacang, dan lain-lain. Dan juga pula dengan tambahan lainnya seperti sate telur pindang, sate kerang, jeruk limau, koya (campuran tumpukan kerupuk dengan bawang putih) dll. Seperti kita ketahui bahwa makanan pokok orang Indonesia adalah nasi, sehingga soto biasanya dihidangkan dengan nasi sebagai menu utama. Namun, ada perbedaan dalam hal menu utama nasi tersebut. Kebanyakan soto dihidangkan secara terpisah dengan nasi, seperti Soto Betawi, Soto Padang, dan lain-lain. Namun, ada juga yang dihidangkan bersama dengan nasi atau soto campur nasi, misalnya Soto Kudus. Selain itu, ada juga soto yang dihidangkan dengan lontong atau nasi yang sudah dimasak dengan dibungkus daun pisang, misalnya Coto Makassar. Kemudian, ada juga yang memakai mie, dan bukan nasi sebagai menu pokoknya, misalnya Soto Mie Bogor.

Kali ini kita akan mencoba membuat soto Medan, ikutilah petunjuk dan bahan yang digunakan serta cara membuatnya:
Bahan yang diperlukan:
  1. 1/2 kg ayam kampung, potong jadi dua bagian
  2. 2 sdm minyak goreng, untuk menumis
  3. 1 batang serai, memarkan
  4. 1 lembar daun salam
  5. 3 lembar daun jeruk purut
  6. 1/2 cm lengkuas, memarkan
  7. 500 ml santar encer
  8. 125 ml santan kental
  9. 1 sdt garam

Bumbu yang perlu di haluskan:
    * 6 siung bawang merah
    * 4 siung bawang putih
    * 1.5 sdm ketumbar butiran, sangrai
    * 1/2 sdt jinten
    * 1/2 sdt merica butiran
    * 1/2 cm jahe
    * 1/2 cm kunyit

Bahan Pelengkap:
    * 3 butir telur rebus, kupas, potong-potong
    * 250 gram kentang rebus, kupas, potong-potong
    * 125 gram tomat matang, potong-potong
    * 75 gram emping goreng
    * 1,5 sdm bawang merah goreng
    * Sambal rawit (sama dengan sambal Soto Padang)

Cara membuat soto medan:

  1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus bersama serai, daun salam, daun jeruk, dan lengkuas hingga harum.
  2. Masukkan potongan ayam, aduk rata. Masak sebentar hingga ayam kaku, angkat.
  3. Rebus ayam dan tumisan bumbu bersama santan encer diatas api kecing hingga ayam lunak. Angkat dan tiriskan potongan ayam.
  4. Tuang santan kental dan garam ke dalam kuah, masak sambil aduk-aduk hingga mendidih. Angkat.
  5. Lumuri ayam dengan sedikit garam lalu goreng hingga kecokelatan.
  6. Suwir-suwir daging ayam, sisihkan.
  7. Letakkan ayam suwir dalam mangkuk, tuangi dengan kuah santan panas.
  8. Sajikan bersama pelengkap dan sambal. (untuk 5 porsi)

Cara membuat soto pekalongan

Soto, sroto, atau coto adalah makanan khas Indonesia yang terbuat dari kaldu daging dan sayuran. Daging yang paling sering digunakan adalah sapi dan ayam, tapi juga babi dan kambing. Berbagai daerah di Indonesia memiliki jenis soto sendiri, dengan kandungan yang berbeda-beda, misalnya soto moxer, soto mojokerto, soto mojopahit,Soto Sekengkel Banyumas,Soto Kediri, soto Madura, Soto Lamongan, soto Jepara, soto Betawi, soto Padang, soto Bandung, soto Sokaraja, soto Banjar, soto Medan, coto Makassar. Soto juga dinamai menurut kandungannya, misalnya soto ayam, soto babat, soto kambing. Soto memiliki banyak kemiripan dengan sop.
Karena ada beberapa jenis soto di Indonesia, masing-masing mempunyai cara penyajian yang berbeda-beda. Soto bisa dihidangkan dengan berbagai macam lauk, misalnya kerupuk, perkedel, emping melinjo, sambal, saus kacang, dan lain-lain. Dan juga pula dengan tambahan lainnya seperti sate telur pindang, sate kerang, jeruk limau, koya (campuran tumpukan kerupuk dengan bawang putih) dll. Seperti kita ketahui bahwa makanan pokok orang Indonesia adalah nasi, sehingga soto biasanya dihidangkan dengan nasi sebagai menu utama. Namun, ada perbedaan dalam hal menu utama nasi tersebut. Kebanyakan soto dihidangkan secara terpisah dengan nasi, seperti Soto Betawi, Soto Padang, dan lain-lain. Namun, ada juga yang dihidangkan bersama dengan nasi atau soto campur nasi, misalnya Soto Kudus. Selain itu, ada juga soto yang dihidangkan dengan lontong atau nasi yang sudah dimasak dengan dibungkus daun pisang, misalnya Coto Makassar. Kemudian, ada juga yang memakai mie, dan bukan nasi sebagai menu pokoknya, misalnya Soto Mie Bogor.

Kali ini kita akan mencoba membuat soto pekalongan, ikutilah petunjuk dan bahan yang digunakan serta cara membuatnya:

Bahan yang digunakan: 
  1. 1 batang serai, memarkan
  2. 2 lembar daun salam
  3. 500 gr daging sapi , potong-potong
  4. 2 liter air
  5.  2 sendok makan taoco
  6. garam dan gula pasir secukupnya
  7. 2 sendok makan minyak goreng

Bumbu yang dihaluskan:
  1. 4 siung bawang putih
  2. 8 butir bawang merah
  3. 5 buah cabai merah
  4. 1/2 sendok teh lada butiran
  5. 1 cm jahe

Bahan pelengkap: 
  1. 100 gr bihun, goreng hingga kering 
  2. 1 sendok makan bawang goreng
  3. 1 sendok makan seledri, cincang
  4. telur rebus
  5. kecap manis
  6. emping goreng

Cara pembuatan soto Pekalongan:
Rebus daging hingga lunak, angkat. Sisihkan.Panaskan minyak, tumis bumbu halus,, taoco dan serai, daun salam taoco hingga harum. Masukkan tumisan bumbu ke dalam rebusan daging, tambahkan garam dan gula pasir, masak hingga matang. Angkat.

Sajikan dengan ketupat dan bihun goreng. Tuang kuah soto dan daging.
di tambah dengan bawang goreng, seledri, telur rebus, kecap, dan emping . selamet menikmati
Hasil: 5 porsi

Cara membuat soto babat sapi

Resep Soto Babat Sapi Spesial. Banyak rupa ternyata ada dari madura, betawi, lamongan, namun cara membuat soto ini tetap hampir sama saja, yang sama adalah tetap enak. Jadi anda jangan kuatir tentang rasa karena masakan tradisional indonesia hampir semuanya enak dan pastinya sesuai dengan lidah kita. Nah bikin soto babat ini berasal dari daging sapi, bukan kambing, sebelumnya pilihkan bahan yang masih segar dan bagus biar rasanya nanti enak. bahan bahan Soto babat spesial dan bumbu Soto babat yang enak asli anda bisa baca resep masakan Soto babat asli di bawah ini:
Bahan memasak soto babat babat :

  1. 750 gram babat sapi yang sudah bersih
  2. 2 batang serai kemudian di memarkan
  3. 4 lembar daun jeruk purut
  4. 3 sendok makan minyak sayur
  5. 2 batang daun bawang, potong kasar
  6. 2 liter air

Bumbu soto babat yang dihaluskan :

  1. 10 butir bawang merah
  2. 4 siung bawang putih
  3. 1 sendok teh merica butiran, sangrai
  4. 2 cm jahe
  5. 2 cm kunyit
  6. 1 sendok teh garam

Pelengkap resep soto babat asli enak:

  • 50 gram suun kering, seduh hingga lunak kemudian tiriskan
  • 3 sendok makan bawang merah goreng
  • sambal rawit

Cara membuat coto babat asli enak :

  1. Rebus babat dengan air secukupnya bersama daun salam dan serai hingga babat hampir lunak. Angkat babat, buang airnya. Potong-potong babat 3×2 cm.
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk dan serai hingga harum.
  3. Tambahkan daun bawang, aduk rata. Angkat.
  4. Taruh dalam panci, tuangi air, masukkan babat.
  5. Rebus dengan api kecil hingga babat lunak dan bumbu meresap. Angkat.
  6. Penyajian: Taruh suun di mangkuk saji, tuangi babat bersama kuahnya.
  7. Taburi bawang merah goreng.
  8. Sajikan panas dengan sambal rawit.

terimakasih telah membaca Cara membuat soto babat sapi, semoga informasi cara membuat soto babat sapi ini dapat berguna dan bermanfaat... Selamat mencoba.... By: kokiibu.blogspot.com

Cara membuat soto bebek

Soto Ayam, Soto Daging sudah biasa di telinga kita, mau yang lain daripada yg lain ? Kali ini saya akan sharing Sajian Cara membuat Soto Bebek, dengan bahan bebek bisa di buat menjadi variasi masakan yang berbeda. Selamat Mencoba.



BAHAN:
  1. ½ ekor (300 g) bebek, potong 2 bagian
  2. 2 sendok makan cuka masak
  3. 1 sendok teh garam
  4. 100 ml minyak untuk menumis
  5. 10 lembar daun jeruk purut
  6. 2 lembar daun salam
  7. 3 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
  8. 2 L air
Bumbu halus:
  1. 10 butir bawang merah
  2. 5 siung bawang putih
  3. 4 jahe
  4. 4 cm kunyit, bakar
  5. 1 sendok teh merica bubuk
  6. 1 sendok teh garam
Pelengkap:
  1. 100 g suun kering, seduh air mendidih
  2. 1 batang seledri, iris halus
  3. 1 sendok makan bawang goreng
  4. 1 buah jeruk nipis
  5. Sambal rawit merah rebus, siap pakai
CARA MEMBUAT:
  1. Lumuri potongan bebek dengan cuka masak dan garam. Diamkan selama 1 jam, sisihkan.
  2. Panaskan 3 sendok makan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam, dan serai hingga harum. Angkat. Sisihkan.
  3. Rebus air bersama daging bebek dan bumbu tumis di atas api kecil hingga daging bebek empuk dan matang. Tiriskan daging bebeknya.
  4. Panaskan sisa minyak, goreng potongan bebek rebus hingga berubah warna. Angkat. Suwir-suwir kasar daging bebek. Sisihkan.
  5. Penyajian: Susun suun dan suwiran daging bebek dalam mangkuk saji. Beri taburan daun seledri, bawang goreng, perasan air jeruk nipis, dan sambal.
TIPS Mengolah daging bebek
DAGING bebek memiliki keunikan tersendiri dibandingkan daging unggas lain. Dagingnya lebih liat dan basah, tetapi rasanya gurih. Di Prancis, bebek merupakan hidangan istimewa dan menjadi label masakan yang populer.

Namun, untuk menciptakan hidangan atau masakan dari bebek yang sesuai lezat dan sesuai selera dibutuhkan pengetahuan, pengenalan bahan, serta teknik memasak yang benar. Agar tak salah mengolahnya, baca tip berikut:
  1. Daging bebek memiliki aroma yang lebih amis, sehingga penangannya tentu lebih rumit dibandingkan daging ayam. Terutama untuk mengempukkan dagingnya yang liat serta menghilangkan aroma amis yang menyengat, dibutuhkan waktu dan pengalaman memasak.
  2. Sebelum mengolah daging bebek menjadi masakan tertentu, tangani dulu bulu-bulunya yang dikenal sulit terlepas oleh rendaman air panas sekali pun, sehingga terkadang kita mesti mencabutinya dengan alat penjepit lalu menggarangnya sebentar di atas api. Setelah itu, baru bisa merebusnya dengan air yang lebih banyak biar empuk. Atau dengan melumuri meat tenderizer setelah daging dipotong-potong.
  3. Untuk mengurangi aroma anyir, daging bebek bisa direndam dalam larutan jeruk nipis atau cuka. Ketika memasaknya, campurkanlah bumbu penambah aroma seperti sereh, daun salam, daun jeruk, atau lengkuas.
Dengan cara ini, aroma anyir daging bebek akan hilang sehingga tidak merusak selera penggemar masakan daging bebek.

Cara membuat soto ayam Lamongan

Cara membuat soto ayam Lamongan Lezat
Cara Membuat Soto Ayam Lamongan - Bahan yang dibutuhkan untuk Membuat Soto Ayam Lamongan:
  1. Setengah ekor ayam (300gr) ayam
  2. 1.750ml air
  3. 2 cm lengkuas, memarkan
  4. 1 butir cengkeh
  5. 2 batang serai, memarkan
  6. 1 sendok teh garam
  7. minyak goreng
  8. 2 sendok teh air jeruk nipis
  9. 1 sendok makan kecap manis
Bumbu yang dihaluskan:
  1. 8 butir bawang merah
  2. 4 siung bawang putih
  3. 2 cm kunyit
  4. 2 cm jahe
  5. 1 sdt merica
  6. 1 sdm ketumbar sangrai
  7. 3 butir kemiri sangrai
Pelengkap Soto Ayam Lamongan:
  1. 100gr toge
  2. 30gr suun kering
  3. 2 butir telur rebus
  4. 30gr kol, iris tipis
  5. 1 batang seledri, iris tipis
  6. 1 sendok makan bawang putih goreng
  7. cabe rawit
Cara Membuat Soto Ayam Lamongan:
  1. Masukkan ayam bersama air ke dalam panci, kemudian tambahkan lengkuas, cengkeh, serai dan garam, masak sampai mendidih. Kecilkan apinya, rebus hingga kaldu ayam berminyak dan ayam lunak. Keluarkan ayam dari panci kemudian ukur kaldunya sebanyak 1.250 ml. Rebus kembali kaldu diatas api kecil. Goreng ayam hingga kering, angkat, tiriskan, suwir-suwir dagingnya lalu sisihkan.
  2. Panaskan 4 sdm minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum, angkat lalu masukkan kedalam panci kaldu. Masak terus sampai bau bumbu hilang dan kuahnya tinggal 1000ml. Tambahkan air jeruk nipis dan kecap manis.
  3. Seduh toge dan suun dengan air panas secara terpisah, tiriskan. Kupas telur rebus, belah masing-masing menjadi 2 - 4 bagian.
  4. Siapkan mangkuk saji, letakkan ayam yang telah disuwir tadi, kemudian toge, suun dan kol. Siram dengan kuah panas, taburi seledri dan bawang putih goreng. Taruh telur rebus di atasnya, sajikan selagi panas bersama cabe rawit.
  5. Resep soto ayam lamongan ini untuk 4 porsi.
English
How to make chicken soup Lamongan Delicious
How to Make Chicken Soto Lamongan - Materials Needed for Making Soto Ayam Lamongan:
  1. Half chickens (300gr) chicken
  2. 1.750ml water
  3. 2 cm galangal, crushed
  4. 1 whole clove
  5. 2 stalks lemongrass, crushed
  6. 1 teaspoon salt
  7. cooking oil
  8. 2 teaspoons lime juice
  9. 1 tablespoon soy sauce
Spices that are:
     8 red onions
     4 cloves of garlic
     2 cm turmeric
     2 cm ginger
     1 tsp pepper
     1 tablespoon toasted coriander
     3 grains of toasted hazelnut
Complementary Soto Ayam Lamongan:
     100gr toge
     30gr dry suun
     2 boiled eggs
     30gr cabbage, thinly sliced
     1 stalk celery, thinly sliced
     1 tablespoon garlic fries
     cayenne pepper

How to Make Chicken Soto Lamongan:
  1. Add chicken to the pan with water, then add ginger, clove, lemongrass and salt, cook until boiling. Reduce the heat, boil until the oily chicken broth and chicken tenders. Remove the chicken from the pan and then measuring 1,250 ml broth. Boil the broth over low heat again. Fried chicken to dry, remove and drain, shredded-shredded meat and set aside.
  2. Heat 4 tablespoons cooking oil, saute ground spices until fragrant, remove from heat and insert into the pot of broth. Continue to cook until the smell is gone and gravy seasoning stay 1000ml. Add lime juice and soy sauce.  
  3. Makers and suun sprouts separately with hot water, drain. Peel the hard-boiled eggs, cut each into 2-4 parts.  
  4. Prepare a serving bowl, place the chicken that has been disuwir earlier, then sprouts, and cabbage suun. Flush with hot sauce, sprinkle with celery and fried garlic. Put a poached egg on top and serve while hot with cayenne pepper.  
  5. Lamongan chicken soup recipe is for 4 servings.

Cara membuat soto Pacitan

Soto, sroto, atau coto adalah makanan khas Indonesia yang terbuat dari kaldu daging dan sayuran. Daging yang paling sering digunakan adalah sapi dan ayam, tapi juga babi dan kambing. Berbagai daerah di Indonesia memiliki jenis soto sendiri, dengan kandungan yang berbeda-beda, misalnya soto moxer, soto mojokerto, soto mojopahit,Soto Sekengkel Banyumas,Soto Kediri, soto Madura, Soto Lamongan, soto Jepara, soto Betawi, soto Padang, soto Bandung, soto Sokaraja, soto Banjar, soto Medan, coto Makassar. Soto juga dinamai menurut kandungannya, misalnya soto ayam, soto babat, soto kambing.

Tapi kali ini kita akan membuat soto pacitan yang cukup terkenal enak dan lezat (dijamin nambah terus)
Bahan-bahan:
  1.     Ayam kampung 1 ekor
  2.     Bawang putih 8 siung
  3.     Merica 1 sendok teh
  4.     Kunyit 1 ruas jari
  5.     Jahe 2 ruas jari
  6.     Laos 2 ruas jari
  7.     Serai 3 tangkai
  8.     Daun salam 3 lembar
  9.     Tomat 1 butir
  10.     Daun prei 3 tangkai
  11.     Seledri 2 tangkai
  12.     Jeruk nipis 1 buah
  13.     Garam secukupnya
  14.     Gula secukupnya
  15.     Minyak goreng secukupnya
  16.     Kacang tanah secukupnya
Cara membuat:
  1. Rebus air kurang lebih 7 gelas belimbing hingga mendidih. Masukkan ayam kampung, masak hingga empuk, kemudian angkat.
  2. Haluskan bawang, merica, dan kunyit.
  3. Keprak jahe, laos, dan serai
  4. Tumis bumbu yang telah dihaluskan dengan sedikit minyak. Setelah harum, masukkan bumbu yang telah dikeprak.
  5. Setelah matang, masukkan kedalam kaldu ayam. Tambahkan daun salam dan irisan tomat serta daun prei dan seledri
  6. Masukkan garam, gula pasir. Didihkan hingga semua bumbu matang selama kurang lebih 15 menit.
  7. Tambahkan jeruk nipis sesuai selera
  8. Sebagai topping utama, ayam yang telah direbus dibumbui bawang, kunyit dan garam yang telah dihaluskan.
  9. Setelah bumbu meresap, goreng ayam lalu potong kecil-kecil.
Tips:
  1. Sebaiknya gunakan ayam kampung, sebab selain aromanya lebih kuat dan gurih, kadar lemaknya juga rendah.
  2. Saat memasukkan seledri dan daun prei, sebaiknya diikat agar lebih mudah saat mengaduk.
  3. Jeruk nipis dicampurkan di awal agar tidak terlalu ribet saat disajikan. “Toh tidak akan merusak rasa, justru rasa asamnya lebih meresap ke dalam kuah,” tegas Yuli Vieta.
  4. Soto paling afdol dihidangkan dengan topping. Soto Pacitan bisa disajikan dengan topping Seledri yang dicincang, Bawang goreng, kecambah, kecap, dan kacang tanah goreng. “Jangan lupa kacang tanah goreng, itu ciri khas Soto Pacitan,” ujarnya mengingatkan.

Cara membuat sate ayam blora

Sate adalah makanan yang terbuat dari potongan daging yang dipotong kecil-kecil dan ditusuki dengan tusukan sate yang biasanya dibuat dari lidi tulang daun kelapa atau bambu, kemudian dibakar menggunakan bara arang kayu. Sate kemudian disajikan dengan berbagai macam bumbu yang bergantung pada variasi resep sate. Daging yang dijadikan sate antara lain daging ayam, kambing, domba, sapi, babi, ikan, dan lain-lain.
Sate diketahui berasal dari Jawa, Indonesia, dan dapat ditemukan di mana saja di Indonesia dan telah dianggap sebagai salah satu masakan nasional Indonesia.Sate juga populer di negara-negara Asia Tenggara lainnya seperti Malaysia, Singapura, Filipina, dan Thailand. Sate juga populer di Belanda yang dipengaruhi masakan Indonesia yang dulu merupakan koloninya.
Resep Bahan Sate Ayam Blora :

Ayam fillet 800 gram, potong dadu
Air 1000 ml
Daun alam 2 lembar
Lengkuas 1 cm, memarkan
Serai 2 batang, memarkan
Garam ½ sendok teh
Tusuk sate secukupnya
Resep Bumbu 1 Sate Ayam Blora, dihaluskan :

Ketumbar 1 sendok teh
Bawang putih 4 siung
Garam 1 sendok teh
Resep Kuah Sate Ayam Blora :

Minyak sayur 1 sendok makan
Daun jeruk purut 2 lembar
Serai 1 batang, ambil bagian yang putihnya, memarkan
Lengkuas 1 cm, memarkan
Santan 1000 ml
Air asam jawa 2 sendok makan
Resep Bumbu 2 Sate Ayam Blora, dihaluskan :

Bawang putih 2 siung
Bawang merah 3 butir
Kemiri 2 butir
Merica butiran ½ sendok teh
Jinten sangrai ½ sendok teh
Kunyit 1 cm
Biji pala ¼ butir
Garam 2 sendok teh
Gula pasir 1 sendok teh
Resep Sambal Kacang :

Kacang tanah 100 gram, sangrai, kupas, haluskan
Air 200 ml
Air jeruk limau 1 sendok teh
Kecap manis 1 sendok makan
Resep Bumbu 3 Sate Ayam Blora, dihaluskan  :

Cabe merah 1 buah
Cabe rawit merah 5 buah
Bawang merah 6 butir
Bawang putih 3 siung
Garam 1 sendok teh
Gula pasir ½ sendok makan
Pelengkap Sate Ayam Blora :

Getuk singkong 100 gram, potong-potong, jemur, goreng hingga kering
Cabe rawit 10 buah, goreng, haluskan
Jeruk nipis 4 buah
Cara membuat Sate Ayam Blora :

Potong ayam bentuk dadu. Rebus ayam bersama daun salam, serai, lengkuas, dan garam hingga lunak.
Masak daging ayam bersama bumbu halus 1 hingga bumbu meresap dan kuahnya kental. Angkat.
Tusuk ayam hingga 4-5 potong. Bakar di atas api sambil dibalik-balik hingga matang. Angkat.
Kuah: panasksan minyak, tumis bumbu halus 2, daun jeruk, serai, hingga harum dan matang. Angkat. Masukkan ke dalam santan, tambahkan air asam, masak dengan api kecil hingga mendidih dan bumbu meresap.
Sambal: campur kacang halus, bersama bumbu halus 3, air, air jeruk dan kecap manis. Aduk rata.
Penyajian: sajikan sate di piring saji bersama nasi putih, dan taruh kuah dalam mangkuk saji, sajikan bersama pelengkapnya.
Mungkin ingin daging dengan variasi lain, daging ayam bisa diganti dengan daging jeroan sapi.

Makanan Khas